Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/105754
Title: Perilaku Afiliatif Pasangan Owa Jawa (Hylobates moloch) di Pusat Rehabilitasi Primata Jawa, Ciwidey, Jawa Barat
Other Titles: Affiliative Behaviour of Javan Gibbon (Hylobates moloch) Pairs at Javan Primate Rehabilitation Center, Ciwidey, West Java
Authors: Perwitasari, RR Dyah
Iskandar, Entang
Pradekso, Nur Aisyah
Issue Date: 2020
Publisher: IPB university
Abstract: Owa jawa merupakan primata endemik Pulau Jawa dengan status konservasi genting (endangered). Perilaku afiliatif merupakan perilaku sosial yang bersifat positif berupa bersentuhan, duduk berdekatan, saling menelisik, berpelukan, dan perilaku seksual. Penelitian bertujuan mengidentifikasi perilaku afiliatif serta kecenderungan perilaku kawin yang dilakukan pasangan owa jawa dewasa di Pusat Rehabilitasi Primata Jawa (PRPJ) Patuha, Ciwidey, Jawa Barat. Data perilaku afiliatif diambil dengan menggunakan metode focal-animal sampling selama 104 jam. Perilaku afiliatif yang teramati pada pasangan owa jawa Acoy (♀) – Iwan (♂) dan Kimba (♀) – Douglas (♂), yaitu mendekati, duduk berdekatan, bergelantungan berdekatan, dan saling menelisik. Perilaku duduk berdekatan paling banyak dilakukan oleh kedua pasangan, sedangkan perilaku saling menelisik hanya dilakukan oleh pasangan Kimba (♀) – Douglas (♂). Perilaku duduk berdekatan dilakukan dalam durasi yang paling tinggi dibandingkan perilaku afiliatif lainnya. Kedua pasangan tidak memiliki kecenderungan melakukan perilaku kawin selama pengamatan dilakukan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/105754
Appears in Collections:UT - Biology

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
Cover.pdf
  Restricted Access
Cover3.03 MBAdobe PDFView/Open
G34160090_Nur Aisyah Pradekso.pdf
  Restricted Access
Fullteks8.32 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.