Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/105272
Title: Evaluasi Status Kadar Hara Mikro Fe, Mn, Cu, dan Zn pada Pertanaman Kelapa Sawit
Authors: Anwar, Syaiful
Hartono, Arief
Abiyoga, Tawang Budiatri
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Kelapa sawit merupakan komoditas perkebunan utama di Indonesia. Kecukupan hara mikro (Fe, Mn, Cu, dan Zn) termasuk indikator penting agar tercapai produktivitas yang optimum. Kecukupan hara tanaman dapat diketahui dengan melakukan analisis tanaman. Tujuan penelitian ini adalah membandingkan dua metode analisis hara daun tanaman yaitu pengabuan kering dan pengabuan basah dengan korelasi berpasangan sederhana dan mengetahui status kadar hara mikro (Fe, Mn, Cu, dan Zn) daun pada pertanaman kelapa sawit. Hasil analisis kadar hara Fe, Mn, dan Zn antara kedua metode berkorelasi positif nyata. Metode Pengabuan basah menghasilkan kadar hara Fe, Mn, dan Zn yang lebih tinggi dibandingkan metode pengabuan kering. Sebaliknya, hasil analisis kadar hara Cu berkorelasi negatif nyata (n = 113) dan berkorelasi positif tidak nyata (n = 81) antara kedua metode. Status hara Fe, Cu, dan Zn relatif sama untuk kedua metode yaitu status optimum untuk Fe, dan agak berlebih untuk Cu dan Zn. Namun demikian, status kadar hara Mn dengan kedua metode sangat berbeda, dimana pengabuan kering menghasilkan status defisiensi, sedangkan pengabuan basah status berlebih. Diperlukan penelitian lebih jauh terkait metode maupun klasifikasi status hara dengan kedua metode tersebut.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/105272
Appears in Collections:UT - Land Resource Management

Files in This Item:
File SizeFormat 
A20tba.pdf
  Restricted Access
8.29 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.