Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/105238
Title: Uji Toksisitas Akut Infusa Biji Kemiri (Aleurites moluccana) pada Mencit (Mus musculus).
Authors: Andriyanto
Latif, Hadri
Nurfadhilah, Elvina
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Kemiri (Aleurites moluccana) merupakan tanaman asli Indonesia yang dipercaya dapat mengobati berbagai penyakit. Potensi biji kemiri sebagai bahan obat dan penyebab keracunan telah banyak diketahui, namun informasi spesifik mengenai tingkat toksisitas dan keamanan dari biji kemiri masih sangat terbatas. Penelitian ini dilakukan untuk menentukan tingkat toksisitas akut dari infusa biji kemiri pada mencit betina menggunakan uji Lethal Dose 50 (LD50). Sebanyak 20 ekor mencit dibagi menjadi 5 kelompok kemudian diberi infusa biji kemiri secara oral dengan dosis 0 (kontrol), 2, 4, 8, dan 16 g/kg BB setiap kelompok. Variabel penelitian adalah jumlah kematian dalam 14 hari, bobot badan pada hari 0, 7, dan 14, dan bobot organ (absolut dan relatif). Data dianalisis dengan menggunakan probit analysis, one way analysis of variance (ANOVA) dan uji lanjut Tukey. Nilai LD50 infusa biji kemiri yang diperoleh adalah 12.20±3.35 g/kg BB. Simpulan penelitian ini ialah infusa biji kemiri termasuk bahan toksik ringan.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/105238
Appears in Collections:UT - Anatomy, Phisiology and Pharmacology

Files in This Item:
File SizeFormat 
B20enu.pdf
  Restricted Access
8.65 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.