Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/104834
Title: Jenis, Penyebaran, dan Kandungan Nutrisi Pakan Anoa (Bubalus sp.) di Taman Nasional Gandang Dewata, Sulawesi Barat
Authors: Mustari, Abdul Haris
Ismul, Muhamad
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Anoa (Bubalus sp.) merupakan satwa endemik pulau Sulawesi dan dilindungi Pemerintah Indonesia melalui Permenlhk Nomor P.106/MENLHK/SETJEN/KUM.1/6/2018. Habitat anoa semakin berkurang dikarenakan perburuan dan konversi habitat pakannya. Berkurangnya habitat ini secara tidak langsung mempengaruhi ketersediaan pakannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis pakan, sebaran pakan, dan kandungan nutrisi pakan anoa. Metode yang digunakan adalah pengamatan langsung serta analisis vegetasi yang diletakkan secara purposive berdasarkan penemuan jejak anoa. Hasil penelitian menunjukan bahwa terdapat 27 jenis tumbuhan dari 19 famili yang merupakan pakan anoa. Pola sebaran pakan anoa yang dihasilkan cenderung mengelompok. Sebaran mengelompok teramati pada 12 jenis pakan, sedangkan sebaran acak 4 jenis. Tumbuhan yang teridentifikasi sebagai pakan anoa kemudian dianalisis kandungan nutrisi pakan. Kadar air tertinggi terdapat pada jenis Ficus trichocarpa. Kadar abu dan protein kasar tertinggi pada jenis Elatostema lineolatum. Kandungan lemak kasar tertinggi pada jenis Pronephrium triphyllum, dan serat kasar dan bahan ekstrak tanpa nitrogen tertinggi pada jenis Carex perakensis.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/104834
Appears in Collections:UT - Conservation of Forest and Ecotourism

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
E20mis.pdf
  Restricted Access
Fulltext13.95 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.