Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/104349
Title: Pembentukan Kalus Mutan Padi Sawah (Oryza sativa L.) Varietas Inpari 42 Agritan GSR Toleran NaCl.
Authors: Sopandie, Didy
Yunita, Rossa
Hidayah, Nur
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Salinitas merupakan kendala besar dalam mempertahankan pertumbuhan dan perkembangan tanaman padi yang banyak diderita lahan sawah di pesisir pantai. Varietas unggul yang toleran salin diperlukan untuk mengatasi masalah tersebut. Penelitian bertujuan untuk mendapatkan LD50 benih padi sawah varietas Inpari 42 Agritan GSR, menginduksi kalus mutan dari benih yang telah diiradiasi, dan mendapatkan nilai LC50 NaCl pada kalus mutan toleran salinitas. Percobaan Tahap 1 ialah penentuan LD50 benih padi menggunakan iradiasi sinar gamma. Percobaan dilakukan dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) 1 faktor yaitu 13 taraf dosis iradiasi sinar gamma: 0, 100, 200, 300, 400, 500, 600, 700, 800, 900, 1000, 1100, dan 1200 Gy. Diperoleh hasil bahwa nilai LD50 benih padi varietas Inpari 42 Agritan GSR yaitu sebesar 670.65 Gy. Percobaan Tahap 2 ialah induksi kalus mutan padi Inpari 42 Agritan GSR dengan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) 1 faktor yaitu 4 taraf konsentrasi 2,4-D: 0, 1, 3, dan 5 mg L-1. Hasil percobaan menunjukkan bahwa penambahan 2,4-D berpengaruh sangat nyata terhadap persen kalus terbentuk dan besar pembentukan diameter kalus. Pada media MS tanpa penambahan 2,4-D kalus tidak terbentuk sama sekali (0%) sampai pada minggu ke 14. Sedangkan pada penambahan 2,4-D dengan konsentrasi yang berbeda (1, 3, dan 5 mg L-1) dapat terbentuk kalus mutan dengan urutan persentase kalus terbentuk 58, 61, dan 50%. Percobaan Tahap 3 ialah seleksi kalus mutan dengan NaCl untuk mendapatkan nilai LC50 NaCl pada kalus mutan toleran salinitas. Penelitian dilaksanakan menggunakan Rancangan Acak Lengkap (RAL) 1 faktor yaitu 3 taraf konsentrasi NaCl: 100, 150, dan 200 mM. Nilai LC50 NaCl yang diperoleh adalah sebesar 88.61mM.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/104349
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A20nhi.pdf
  Restricted Access
14.42 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.