Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/103731
Title: Model Estimasi Konsentrasi Polutan CO dan CO2 Menggunakan Algoritme Support Vector Regression
Authors: Agmalaro, Muhammad Asyhar
Sitanggang, Imas Sukaesih
Kesuma, Dicky Arya
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Deforestasi dan degradasi hutan terjadi di Indonesia akibat kebakaran hutan dengan jumlah luas hutan yang terkena dampak sangat banyak. Kebakaran hutan dan lahan (karhutla) gambut menimbulkan kabut asap yang mengandung karbon organik yang berbahaya, seperti CO yang berdampak buruk baik bagi kesehatan manusia dan CO2 yang berdampak buruk baik bagi lingkungan. Penelitian ini bertujuan untuk pemodelan estimasi nilai konsentrasi polutan CO dan CO2 dari kabut asap akibat karhutla gambut menggunakan algoritme Support Vector Regression dengan kernel radial basis function. Data yang digunakan pada penelitian ini adalah data trajectory kabut asap yang dihasilkan oleh simulasi HYSPLIT di Sumatra pada tahun 2019. Hasil penelitian ini menunjukkan model CO memiliki parameter-parameter SVR yaitu gamma sebesar 2.0, cost sebesar 3.0 dan epsilon sebesar 0.05 dengan RMSE yaitu 2.9902×10-6 dan koefisien korelasi yaitu 0.59803. Model terbaik dari data CO2 menghasilkan RMSE sebesar 2.2059×10-6 dan koefisien korelasi sebesar 0.44701 dengan parameter-parameter SVR gamma yaitu 1.0, cost sebesar 1.5 dan epsilon sebesar 0.20. Estimasi nilai polutan yang dihasilkan oleh model mampu mengikuti pola yang dimiliki oleh nilai aktualnya.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/103731
Appears in Collections:UT - Computer Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
G20dak.pdf
  Restricted Access
Fulltext12.53 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.