Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/103625
Title: Analisis Jaringan Komunikasi Kelompok Peternak Sapi Perah dalam Produksi Ternak dan Pengelolaan Biogas
Authors: Sulistiawati, Asri
Hamid, Multazam Abdillah
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Analisis jaringan komunikasi merupakan analisis suatu pola interaksi antar individu dalam suatu kelompok atau sistem sosial yang dapat digunakan untuk mengidentifikasi struktur jaringan komunikasi dalam suatu sistem. Tujuan dari penelitian ini ialah mengidentifikasi jaringan komunikasi dan menganalisis hubungan karakteristik individu dengan jaringan komunikasi produksi ternak dan pengelolaan biogas, serta menganalisis hubungan jaringan komunikasi dengan kapasitas peternak. Penelitian ini merupakan descriptive research dan sensus sebagai metode pemilihan respondennya dengan jumlah 57 responden. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif yang didukung oleh data kualitatif. Pendekatan kuantitatif menggunakan kuesioner dengan metode free recall pada jaringan komunikasi dan wawancara mendalam dalam memperoleh data kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan terdapat hubungan yang nyata antara karakteristik individu dengan jaringan komunikasi produksi ternak dan pengelolan biogas, tidak terdapat hubungan yang nyata antara jaringan komunikasi dan kapasitas peternak dalam produksi ternak dan terdapat hubungan antara jaringan komunikasi dengan kapasitas peternak pada pengelolaan biogas.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/103625
Appears in Collections:UT - Communication and Community Development

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
I20mah.pdf
  Restricted Access
Fulltext46.37 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.