Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/103556
Title: Simulasi Pengaruh Variasi Laju Bahan Bakar Tempurung Kelapa terhadap Efisiensi Termal Sistem Pembangkit Organic Rankine Cycle
Authors: Hartulistiyoso, Edy
Sucahyo, Lilis
Rochmawati, Inna
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Organic Rankine Cycle (ORC) merupakan siklus termal pada sistem pembangkit listrik yang memanfaatkan fluida kerja organik dengan titik didih rendah. Simulasi sistem ORC dilakukan untuk mengetahui performa dari sistem pembangkit listrik dalam kondisi kerja tertentu. Tujuan dari simulasi ini adalah mengetahui efisiensi termal sistem ORC dengan menggunakan bahan bakar biomasa tempurung kelapa, menganalisis hubungan laju bahan bakar dan suhu evaporator terhadap efisiensi termal serta merekomendasikan biomassa yang mampu bekerja secara optimum untuk sistem ORC. Fluida kerja yang digunakan adalah R134a. Simulasi dilakukan dengan variasi laju bahan bakar, laju aliran air, perbedaan suhu turbin, dan suhu kondensasi. Variasi laju bahan bakar yang dilakukan adalah 5 kg/jam, 7.5 kg/jam, dan 10 kg/jam, laju aliran air 1 lpm, 2 lpm, dan 3 lpm, perbedaan suhu turbin 15oC, 20oC, 25oC, dan 30oC serta suhu kondensasi 20oC, 25oC, dan 30oC. Efisiensi termal optimum didapatkan dengan nilai 13.4% pada saat laju massa bahan bakar 10 kg/jam dengan perbedaan suhu turbin 30oC dan suhu kondensasi 30 oC.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/103556
Appears in Collections:UT - Agricultural and Biosystem Engineering

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
F20iro.pdf
  Restricted Access
Fulltext18.53 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.