Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/103393
Title: Paradoks dalam Masalah Transportasi Multi-objektif Dimensid
Authors: Silalahi, Bib Paruhum
Bukhari, Fahren
Husniah, Iffah
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Masalah transportasi multi-objektif dimensi-d merupakan perumuman dari masalah transportasi dengan d jenis kendala dan lebih dari satu fungsi objektif. Dalam hal ini, jenis kendala disebut sebagai dimensi yang dipandang sebagai vektor jenis kendala. Jenis kendala dapat berupa kendala persediaan barang, permintaan barang, tipe kendaraan, tipe barang, dan lain sebagainya. Sementara fungsi objektif dapat berupa meminimumkan total biaya pengiriman barang, lamanya pengiriman barang, total jarak pengiriman barang, dan lainnya. Dalam masalah transportasi, setiap satuan barang dikenakan biaya pengiriman, sehingga semakin banyak barang yang dikirimkan maka semakin besar total biaya pengirimannya. Namun, terdapat beberapa kasus di mana mengirimkan lebih banyak barang justru mengurangi total biaya pengiriman barang. Kasus ini disebut sebagai paradoks transportasi. Tujuan penelitian ini adalah untuk merumuskan model, menetapkan syarat cukup terjadi paradoks, dan menyusun algoritme pencarian paradoks masalah transportasi multi-objektif dimensi-d. Model dibentuk dengan mempertimbangkan kendala lain yang mungkin terjadi dalam masalah transportasi serta fungsi objektif tambahan yang dapat diminimumkan dalam hal pengiriman barang. Syarat cukup terjadi paradoks diperoleh dengan melibatkan variabel dual dari masing-masing fungsi objektif, keterlibatan variabel dual ini menunjukkan tempat terjadi paradoks pada tiap jenis kendala yang ada serta memperlihatkan besarnya pengurangan hasil untuk masing-masing fungsi objektif setelah dilakukan penambahan barang. Penambahan barang kemudian dilakukan ke dalam kendala dengan nilai pengurangan terbesar. Syarat cukup terjadi paradoks disusun ke dalam algoritme pencarian paradoks. Algoritme pencarian paradoks dilakukan dengan menambahkan barang sebanyak 1 satuan tiap iterasi secara berulang hingga tidak lagi memenuhi syarat cukup terjadi paradoks atau tidak ditemukan tempat terjadi paradoks pada semua fungsi objektif.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/103393
Appears in Collections:MT - Mathematics and Natural Science

Files in This Item:
File Description SizeFormat 
2020ihu.pdf
  Restricted Access
Fulltext17.72 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.