Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/102766
Title: Aplikasi Bahan Organik Padat dan Cair untuk Perbaikan Kualitas Tanah dan Pertumbuhan Jagung pada Bahan Tanah Inceptisol
Authors: Suwardi
Iskandar
Banamtuan, Elesta
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Rendahnya kualitas tanah dan maraknya penggunaan pupuk kimia dengan dosis yang tinggi sering menjadi masalah yang menyebabkan penurunan kualitas tanah, terutama pada tanah-tanah yang baru berkembang seperti tanah Inceptisol. Salah satu cara untuk mengatasi masalah tersebut adalah dengan aplikasi bahan organik. Penggunaan bahan organik yang berasal dari pupuk kandang dan kompos sering dibutuhkan dalam jumlah yang sangat tinggi, sehingga terdapat kendala dalam aplikasinya. Oleh karena itu diperlukan suatu teknik agar pengaplikasian bahan organik (kompos) menjadi lebih efisien yaitu dengan menggunakan bahan organik cair. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh aplikasi bahan organik dalam bentuk padatan yaitu, kompos kotoran sapi (KS), kompos kotoran kambing (KK) dan dalam bentuk cairan yaitu larutan ekstraksi kompos kotoran sapi (EKS), ekstrak kompos kotoran kambing (EKK) dan larutan bahan humat (LBH) dalam memperbaiki kualitas bahan tanah Inceptisol dan pertumbuhan tanaman jagung. Bahan organik padat dan cair kemudian diaplikasikan pada tanah Inceptisol melalui percobaan di rumah kaca dengan indikator pertumbuhan tanaman jagung. Tanaman indikator diamati selama masa vegetatif dan dipanen pada umur 7 minggu setelah tanam (MST). Hasil penelitian menunjukkan bahwa terjadi peningkatan kualitas bahan tanah Inceptisol dan pertumbuhan tanaman jagung yang lebih baik akibat pemberian bahan organik padat dan cair. Pengaruh bahan organik padat yang berasal dari KS, KK dan bahan organik cair yang berasal dari hasil EKS, EKK serta LBH terhadap sifat-sifat kimia tanah menunjukkan bahwa terjadi peningkatan C-organik, N-total, P-total, P-tersedia, KTK dan kation basa yang dipertukarkan (Cadd, Mgdd, Kdd dan Nadd). Secara keseluruhan perlakuan bahan organik padat kompos kotoran sapi dengan dosis 10 ton/ha (KS2) berpengaruh sangat nyata terhadap hampir semua sifat kimia tanah yang dianalisis. Disisi lain, aplikasi bahan organik cair yang berasal dari ekstrak kompos kotoran sapi 1:500 (EKS2) menunjukkan pertumbuhan tanaman jagung yang lebih baik. Hal ini mengindikasikan bahwa EKS2 lebih aplikatif untuk digunakan sebagai bahan organik bagi tanaman, seperti jagung. Bahan baku yang digunakan untuk pembuatan larutan ekstraksi hanya sedikit atau setengah dari bahan organik padat yang digunakan dalam penelitian ini. Akan tetapi kontribusi yang diberikan pada tanaman sangat baik. Hal ini menunjukkan bahwa aplikasi bahan organik cair EKS2 sangat menguntungkan dan lebih efisien apabila diterapkan oleh petani dengan keterbatasan dan kelangkaan bahan organik padat, karena dengan input yang lebih sedikit dari bahan organik padat dapat memberikan pengaruh yang baik pada pertumbuhan tanaman jagung.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/102766
Appears in Collections:MT - Agriculture

Files in This Item:
File SizeFormat 
2020eba.pdf
  Restricted Access
16 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.