Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/102744
Title: Peningkatan Skala Produksi Starter Kering Bakteri Proteolitik (Bacillus aerophilus) untuk Fermentasi Kopi
Authors: Noor, Erliza
Rizki, Miftahul
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Pemanfaatan starter kering bakteri yang diisolasi dari feses luwak saat ini sedang dikembangkan. Namun, perkembangan starter kering bakteri masih dalam skala kecil. Tujuan dari penelitian ini yaitu mendapatan kondisi proses yang baik untuk produksi starter kering pada skala 1 L, mendapatkan kinerja bakteri proteolitik yang sama antara skala 100 ml dengan skala 1 L,serta melakukan pengujian terhadap viabilitas bakteri setelah dikeringkan. Bakteri yang digunakan adalah bakteri proteolitik Bacillus aerophilus diinkunbasikan pada shaker untuk skala 100 ml dan reaktor untuk skala 1 L. Kondisi proses yang digunakan saat inkubasi bakteri pada skala 100 ml adalah suhu 37 oC, kecepatan putar 100 rpm sedangkan pada skala 1 L adalah suhu 30 oC, kecepatan putar 50 rpm yang didapatkan dari hasil perhitungan kesamaan Relative Centrifugal Force (RCF). Pembuatan starter kering dilakukan dengan menginokulasikan bakteri pada bahan pengisi biji kopi Arabika (1:1 v/b). Pengujian viabilitas bakteri dilakukan dengan pengukuran jumlah bakteri menggunakan metode Total Plate Count. Waktu optimum untuk pemanenan bakteri dilakukan pada waktu inkubasi 18 jam saat fase eksponensial pertumbuhan dan aktivitas enzim optimum yaitu 0.38 U/ml. Starter kering yang dihasilkan memiliki kadar air sebesar 9.86% dengan aktivitas enzim 0.32 U/ml dan viabilitas bakteri sebesar 96.76% . Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa proses produksi starter kering memiliki kondisi proses dan viabilitas yang sama antara skala 100 ml dengan skala 1 L.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/102744
Appears in Collections:UT - Agroindustrial Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
F20mri.pdf
  Restricted Access
9.78 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.