Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/102603
Title: Sifat Pulp Kraft Batang Mengkuang (Pandanus atrocarpus).
Authors: Wistara, Nyoman Jaya
Simbolon, Brendi Antonius
Issue Date: 2020
Publisher: IPB University
Abstract: Pandanus atrocarpus yang dikenal dengan pandan mengkuang tergolong genus Pandanus merupakan tanaman yang mengandung selulosa cukup tinggi. Mengkuang berpotensi menjadi bahan baku alternatif produk pulp dan kertas. Penelitian ini bertujuan untuk menentukan kadar komponen kimia batang mengkuang, nisbah S/G lignin, rendemen pulping, bilangan kappa dan konsumsi alkali pulp batang pandan mengkuang dari proses kraft pulping dengan alkali aktif dan sulfiditas bervariasi. Rendemen, bilangan kappa dan konsumsi alkali masing masing ditentukan mengikuti prosedur standar TAPPI T257 OM-85, TAPPI 236 OM-85 dan TAPPI T 625 OM-4. Parameter yang diuji meliputi rendemen, bilangan kappa, konsumsi alkali dan uji nisbah S/G lignin. Nisbah S/G ditentukan menggunakan Bucher Tensor 37 FTIR Spectroscopy. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kadar zat ekstratif, lignin klason, hemiselulosa, -selulosa, dan nisbah S/G lignin batang mengkuang masing-masing sebesar 6.01%, 19.23%, 18.78%, 54.27%, dan 0.89. Rendemen tertinggi (53.52%) diperoleh dari pulping menggunakan alkali aktif 20% dan sulfiditas 0%. Bilangan kappa terendah diperoleh dari pulping menggunakan alkali aktif 20% dan sulfiditas 20% yaitu sebesar 7.20. Alkali aktif dan sulfiditas tidak memberikan pengaruh nyata terhadap konsumsi alkali.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/102603
Appears in Collections:UT - Forestry Products

Files in This Item:
File SizeFormat 
E20bas.pdf
  Restricted Access
11.49 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.