Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/102265
Title: Evaluasi Pertumbuhan dan Daya Hasil Sepuluh Calon Varietas Tanaman Iles-iles (Amorphophallus muelleri Blume).
Authors: Santosa, Edi
Sopandie, Didy
Tajuddin, Mohammad
Issue Date: 2019
Publisher: IPB University
Abstract: Iles-iles adalah tanaman asli Indonesia yang sudah mulai dikembangkan. Iles-iles terdapat kandungan glukomanan pada umbinya. Kandungan glukomanan inilah yang mempunyai nilai ekonomi tinggi pada tanaman ini. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pertumbuhan dan daya hasil dari beberapa aksesi tanaman iles-iles (Amorphophallus muelleri Blume) sehingga diperoleh minimal satu aksesi yang terbaik yang nantinya dijadikan sebagai calon klon unggul. Penelitian dilaksanakan bulan Juni 2018 sampai Mei 2019 di Kebun Percobaan Leuwikopo Institut Pertanian Bogor, Dramaga, Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat dan di Laboratorium Ekofisiologi Departemen Agronomi dan Hortikultura, Institut Pertanian Bogor. Rancangan percobaan yang digunakan adalah Rancangan Kelompok Lengkap Teracak (RKLT) dengan faktor tunggal yaitu 10 aksesi tanaman iles-iles. Aksesi yang digunakan diantaramya adalah aksesi BKP, CF, CR, LSP, SB, SBM, SG-BKK, SGH, SR, dan STS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa karakter vegetatif pada semua aksesi berbeda nyata, kecuali peubah jumlah bulbil. Karakter generatif pada semua aksesi menunjukkan tidak berbeda nyata, kecuali peubah diameter cone, diameter zona jantan, dan diameter zona betina. Karakter hasil pada semua aksesi juga menunjukkan berbeda nyata, kecuali peubah diameter umbi, rasio diameter umbi, dan persentase bobot kering. Aksesi CR, SBM, STS, SGH, dan LSP memiliki potensi hasil paling tinggi yaitu 77 ton ha1, 65 ton ha1, 53 ton ha1, 48 ton ha1, dan 47 ton ha1. Dengan demikian, aksesi CR, SBM, STS, SGH, dan LSP yang diuji dapat diuji lebih lanjut untuk dilepas sebagai genetik baru iles-iles.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/102265
Appears in Collections:UT - Agronomy and Horticulture

Files in This Item:
File SizeFormat 
A19mta.pdf
  Restricted Access
17.54 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.