Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/101984
Title: Kajian Karakteristik Sifat Kualitatif dan Hematologis Ayam Cemani sebagai Upaya untuk Meningkatkan Kualitas Kemurnian
Authors: Ulfah, Maria
Maheshwari, Hera
Amelia, Mela
Issue Date: 2019
Publisher: IPB University
Abstract: Ayam cemani merupakan ayam kedu hitam yang diseleksi warna hitam pada bulu dan jenggernya serta bentuk jengger tunggal bergerigi. Sampai saat ini, upaya untuk membentuk galur murni ayam lokal Indonesia dengan kualitas yang baik masih terbatas. Penelitian ini bertujuan mengkaji karakteristik kualitatif dan hematologis ayam cemani pada beberapa grade yang berbeda sebagai upaya untuk meningkatkan kualitas (kemurnian, status kesehatan, dan performa). Penelitian ini menggunakan 8 ekor ayam cemani jantan dan 14 ekor ayam cemani betina dari 3 grade yang berbeda (A super, A, dan B). Darah diambil melalui vena brachialis menggunakan spuit, kemudian dianalisis hematologisnya. Karakteristik sifat kualitatif ayam cemani meliputi warna lidah hitam, abu-abu dan kuning, warna kulit hitam, pola bulu hitam (E_), corak bulu polos (bb), kerlip bulu perak (S_), warna shank hitam (id), bentuk jengger single (pp), warna cuping hitam, dan warna iris mata cokelat. Tingginya nilai eritrosit berpengaruh terhadap intensitas warna hitam pada lidah ayam cemani. Perbedaan grade antara ayam cemani grade A super dengan grade A tidak berbeda nyata (P>0.05) pada semua komponen hematologis. Namun demikian hematokrit, jumlah leukosit dan MCV berbeda nyata pada ayam jantan grade A super dan betina grade A super.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/101984
Appears in Collections:UT - Animal Production Science and Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
D19mam.pdf
  Restricted Access
10.15 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.