Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/101930
Title: Hubungan Karakteristik Fisika-Kimia Sedimen dengan Morfologi Mangrove Avicennia alba di Segara Anakan, Kabupaten Cilacap.
Authors: Zamani, Neviaty Putri
Adriani
Rohmawati, Ahya Mudah Siti
Issue Date: 2019
Publisher: IPB University
Abstract: Avicennia alba merupakan salah satu jenis mangrove di Segara Anakan yang melimpah dan memiliki adaptasi morfologi yang khas agar mampu bertahan dari pengaruh kondisi fisika-kimia perairan dan sedimen yang bervariasi. Penelitian ini bertujuan untuk (1) mengkaji struktur komunitas mangrove dan karakteristik morfologi Avicennia alba di Segara Anakan, (2) mengukur konsentrasi makro-nutrien (unsur P dan K) dan logam berat (Cd, Hg, dan Pb) dalam sedimen mangrove, serta (3) mengetahui hubungan antara karakteristik fisika-kimia sedimen dengan morfologi Avicennia alba. Survei dilakukan pada Februari-Mei 2019 di 3 stasiun penelitian. Analisis statistik multivarian digunakan untuk mengetahui keterkaitan fisika-kimia sedimen dengan morfologi Avicennia alba. Komunitas mangrove di Segara Anakan terdiri atas 11 jenis dan Avicennia alba mendominasi. Sedimen di Stasiun 1 memiliki nilai suhu, pH, Cd, Hg dan Pb tertinggi, sedangkan Stasiun 2 dan 3 memiliki kadar air, kalium-K dan fosfor-P tertinggi. Kalium-K menjadi penentu karakter tinggi batang sedangkan fosfor-P menjadi penentu karakter diameter batang. Konsentrasi logam berat kadmium-Cd, merkuri-Hg, dan timbal-Pb di Segara Anakan masih dalam kategori aman bagi lingkungan pesisir dan mendukung pertumbuhan mangrove Avicennia alba.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/101930
Appears in Collections:UT - Marine Science And Technology

Files in This Item:
File SizeFormat 
C19ams1.pdf
  Restricted Access
18.28 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.