Please use this identifier to cite or link to this item: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/101777
Title: Rancangan Konservasi Ex Situ Tumbuhan Obat di Taman Herbalia Istana Kepresidenan Cipanas
Authors: Zuhud, Ervizal AM
Hidayat, Syamsul
Larasati, Nadia Dea
Issue Date: 2019
Publisher: IPB University
Abstract: Koleksi tumbuhan obat di Taman Herbalia Istana Kepresidenan Cipanas (THIKC) diperkirakan melebihi 100 spesies tumbuhan. Taman Herbalia dengan luas 4.161 m2 memiliki potensi untuk dikembangkan sebagai kebun koleksi tumbuhan obat. Oleh karena itu diperlukan adanya identifikasi dan inventarisasi jenis tumbuhan obat. Selain itu pengembangan Taman Herbalia menjadi kebun koleksi sebagai salah satu bentuk konservasi ex situ tumbuhan obat membutuhkan konsep rancangan yang mempertimbangkan aspek-aspek konservasi. Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi jenis tumbuhan obat di THIKC dan membuat rancangan konservasi ex situ tumbuhan obat. Metode yang digunakan dalam inventarisasi dan identifikasi tumbuhan obat adalah eksplorasi tumbuhan obat dan studi pustaka. Data potensi pengembangan konservasi ex situ tumbuhan obat diperoleh melalui observasi lapang serta wawancara kepada pengelola dan pengunjung. Jumlah koleksi tumbuhan obat yang teridentifikasi sebanyak 257 spesies yang berasal dari 84 famili. Rancangan area konservasi ex situ tumbuhan obat dilakukan dengan penataan tumbuhan obat berdasarkan famili dan manfaat.
URI: http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/101777
Appears in Collections:UT - Conservation of Forest and Ecotourism

Files in This Item:
File SizeFormat 
E19ndl.pdf
  Restricted Access
14.12 MBAdobe PDFView/Open


Items in DSpace are protected by copyright, with all rights reserved, unless otherwise indicated.