Produktivitas dan Biaya Penebangan Berdasarkan Komposisi Regu Tebang di PT Intrado Jaya Intiga
Abstract
Penebangan merupakan salah satu kegiatan yang penting dalam pemanenan
karena membutuhkan keterampilan dan keahlian agar kayu yang dihasilkan
mempunyai kualitas yang baik. PT Intrado Jaya Intiga menggunakan sistem
borongan pada tenaga kerja kegiatan penebangan dan tidak ada ketentuan
mengenai komposisi regu tebangnya. Perbedaan komposisi regu tebang akan
mempengaruhi produktivitas dan biaya penebangan. Tujuan dari penelitian ini
adalah untuk menghitung produktivitas dan biaya penebangan pada regu tebang
dengan komposisi 1 orang, 2 orang, dan 3 orang. Hasil penelitian menunjukkan
bahwa produktivitas penebangan pada regu tebang dengan komposisi 1 orang,
2 orang, dan 3 orang berturut-turut adalah sebesar 15.62 m3/jam, 21.85 m3/jam,
dan 17.45 m3/jam. Biaya penebangan pada regu tebang 1 orang, 2 orang, dan
3 orang adalah sebesar Rp 10 709/m3, Rp 11 411/m3, dan Rp 11 878/m3.
Collections
- UT - Forest Management [3075]