View Item 
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Fisheries
      • View Item
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Fisheries
      • View Item
      JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

      Kemampuan Biosorpsi Logam Zn dan Cu Oleh Mikroalga Nannochloropsis Oculata

      Thumbnail
      View/Open
      Fulltext (6.822Mb)
      Date
      2017
      Author
      Sagala, Herlina Adelina Meria Uli
      Kawaroe, Mujizat
      Prartono, Tri
      Metadata
      Show full item record
      Abstract
      Pencemaran logam berat merupakan salah satu tipe pencemaran laut. Upaya meminimalisir dampak pencemaran ini, metode bioremediasi dengan memanfaatkan mikroorganisme dapat mengurangi kandungan bahan berbahaya dan logam berat di perairan laut. N. oculata merupakan salah satu mikroorganisme yang dipercaya dapat menyerap bahan kimia berbahaya terkandung dalam air limbah industri. Tujuan penelitian ini adalah menguji pengaruh logam Zn dan Cu terhadap pertumbuhan sel, efisisensi biosorpsi kandungan metabolit primer dari N. oculata. Penelitian ini dilakukan pada bulan Oktober 2015 - Juni 2016 di Laboratorium Algae Stasiun Lapang Kelautan FPIK, IPB, Palabuhanratu, Sukabumi, Laboratorium Produktivitas dan Lingkungan Perairan FPIK IPB Dramaga dan Laboratorium Terpadu IPB Baranang Siang. Penelitian ini menggunakan 3 jenis perlakuan yakni kontrol, penambahan seng dan tembaga dengan konsentrasi masing-masing 0.65 mg/l, 2.10 mg/l dan 3.30 mg/l. Parameter yang diukur selama penelitian adalah kepadatan sel, kualitas air, logam yang terserap dan kandungan metabolit primer. Kepadatan sel dihitung menggunakan haemoocytometer, pengujian kandungan metabolit primer meliputi karbohidrat, protein dan lipid dengan metode Total Sugar, Kjeldhal dan mojonier, sedangkan untuk logam yang terserap diukur dengan AAS. Kualitas air masih dalam kisaran optimum untuk pertumbuhan N.oculata yakni salinitas 25-30 ‰, pH 6.4–7.5, dan oksigen terlarut 1.7-3.0 mg/l. Kepadatan populasi sel N.oculata pada perlakuan kontrol 15.5 x106 sel/ml dengan laju pertumbuhan spesifik maksimum (kmaks) 0.85/hari, dimana hasil kontrol lebih tinggi dibandingkan dengan perlakuan seng dan tembaga. Kepadatan sel tertinggi pada penambahan seng adalah 14.05 x 106 sell/ml dengan laju pertumbuhan spesifik 0.64/hari (Zn 2.10 mg/l). Pada penambahan tembaga kepadatan sel tertinggi mencapai 13.15 x106 sel/ml dengan laju pertumbuhan 0.68/hari (Cu 0.65 mg/l). Penambahan seng pada media kultivasi menghambat pertumbuhan sel N.oculata 16.77 %, dan tembaga menghambat sekitar 29.03 %. Efisiensi penyerapan tertinggi pada penambahan seng mencapai 75.09 % (Zn 0.65 mg/l) dan pada tembaga 95.86 % (Cu 0.65 mg/l). Kapasitas biosorpsi N.oculata pada penambahan seng mencapai 0.95 mg/g dan penambahan tembaga mencapai 0.89 mg/g. Penambahan seng menunjukkan bahwa perlakuan Zn 0.65 mg/l memiliki nilai faktor biokonsentrasi tertinggi (0.163) dan Cu 0.65 mg/l pada tembaga (0.354). Kandungan metabolit primer yang dihasilkan oleh N.oculata seperti karbohidrat mencapai 19.1%, protein 15.44 % dan lipid 4.52 %. Hal ini menunjukkan bahwa penambahan konsentrasi Zn dan Cu pada media kultivasi tidak secara langsung mempengaruhi laju pertumbuhan, kapasitas biosorpsi dan efisiensi penyerapan dari N. oculata.
      URI
      http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/87870
      Collections
      • MT - Fisheries [3214]

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository
        

       

      Browse

      All of IPB RepositoryCollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

      My Account

      Login

      Application

      google store

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository