View Item 
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Undergraduate Theses
      • UT - Faculty of Agriculture
      • UT - Soil Science and Land Resources
      • View Item
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Undergraduate Theses
      • UT - Faculty of Agriculture
      • UT - Soil Science and Land Resources
      • View Item
      JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

      Distribusi Spasial Lahan Sawah dan Penggilingan Padi Serta Kaitannya dengan Kemiringan Lereng dan Jarak Jalan: Studi Kasus di Tiga Kecamatan, Kabupaten Cianjur

      Thumbnail
      View/Open
      Full Text (22.59Mb)
      Date
      2017
      Author
      Hardianto, Triawan Wicaksono
      Munibah, Khursatul
      Tjahjono, Boedi
      Metadata
      Show full item record
      Abstract
      Penelitian ini bertujuan untuk melakukan analisis pola spasial dan sebaran dari masing-masing lahan sawah dan usaha penggilingan padi guna mengetahui ketepatan manajemen pengelolaan pertanian yang efektif dan efisien, serta melakukan analisis keterkaitan sebaran lokasi usaha penggilingan padi terhadap tipe usaha penggilingan padi (penerimaan gabah) guna melihat hubungan kemudahan aksesibilitas masyarakat terhadap pangan di Kecamatan Cilaku, Kecamatan Karangtengah, dan Kecamatan Mande, di Kabupaten Cianjur, Provinsi Jawa Barat. Analisis pola spasial lahan sawah dan usaha penggilingan padi ini dilakukan dengan menggunakan Average Nearest Neighbor (ANN). Selain itu, analisis sebaran lahan sawah dan usaha penggilingan padi terhadap kemiringan lereng dan jalan dilakukan menggunakan teknik Overlay (tumpang tindih) dan metode Euclidean Distance. Analisis keterkaitan penerimaan gabah dengan kemiringan lereng, jarak terhadap jalan, dan asal gabah dilakukan analisis regresi sederhana. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pola spasial lahan sawah di Kecamatan Cilaku, Kecamatan Karangtengah dan Kecamatan Mande berturut-turut adalah bergerombol (Clustered), menyebar (Dispersed), dan bergerombol (Clustered). Selain itu, pola spasial lokasi usaha penggilingan padi di tiga kecamatan tersebut juga beturut-turut tergolong menyebar (Dispersed), bergerombol (Clustered), dan bergerombol (Clustered). Sebesar 75,47% rata-rata luas lahan sawah dan sebesar 93,90% rata-rata lokasi usaha penggilingan padi di tiga kecamatan daerah penelitian berada pada kemiringan lereng < 8% (datar). Adapun luasan lahan sawah tertinggi di tiga kecamatan tersebut terdapat pada jarak 100 m – 200 m dari jaringan jalan yakni sebesar 36,01% sedangkan sebesar 88,09% lokasi usaha penggilingan padi terdapat pada jarak 0 – 100 m dari jaringan jalan. Kemiringan lereng dan jarak jalan memiliki pengaruh yang “cukup” terhadap penerimaan gabah di Kecamatan Cilaku sedangkan faktor kemiringan lereng dan jalan relatif berkorelasi “lemah” terhadap penerimaan gabah di Kecamatan Mande. Adapun kedua faktor tersebut tidak memberikan pengaruh yang nyata pada penerimaan gabah di Kecamatan Karangtengah
      URI
      http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/85559
      Collections
      • UT - Soil Science and Land Resources [2825]

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository
        

       

      Browse

      All of IPB RepositoryCollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

      My Account

      Login

      Application

      google store

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository