Sintesis Nitril Lemak Jenuh Dan Uji Kinerjanya Sebagai Inhibitor Korosi Tembaga
View/ Open
Date
2016Author
Yunianto, Tri
Darmawan, Noviyan
Khotib, Mohammad
Metadata
Show full item recordAbstract
Nitril lemak jenuh merupakan senyawa organik yang berpotensi sebagai
inhibitor korosi. Nitril lemak jenuh dapat disintesis dari asam lemak jenuh yang
banyak terdapat di alam. Metode reaksi satu-wadah berhasil mengonversi asam
lemak menjadi nitril lemak. Keberhasilan sintesis dibuktikan dengan pencirian
berdasarkan kromatogram lapis tipis dan spektrofotometer inframerah
transformasi Fourier. Rendemen sintesis miristonitril, palmitonitril, dan
stearonitril ialah 52.25%, 46.58%, dan 51.22%. Kinerja inhibitor korosi diuji pada
logam tembaga. Efektivitas inhibitor korosi nitril lemak jenuh lebih tinggi
daripada asam lemak jenuh. Efektivitas inhibitor optimum terjadi pada konsentrasi
100 ppm dalam medium NaCl 1% kondisi netral.
Collections
- UT - Chemistry [2060]