View Item 
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Veterinary Science
      • View Item
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Veterinary Science
      • View Item
      JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

      Tingkat Kejadian Escherichia Coli Penghasil Extended Spectrum Β-Lactamase Pada Feses Ayam Ras Pedaging Di Kota Bogor

      Thumbnail
      View/Open
      Fulltext (11.95Mb)
      Date
      2016
      Author
      Masruroh, Cholilia Abadiatul
      Sudarwanto, Mirnawati B.
      Latif, Hadri
      Metadata
      Show full item record
      Abstract
      Resistensi antibiotik merupakan masalah penting dalam dunia peternakan karena bakteri meningkatkan respon pertahanan diri terhadap antibiotik. Penggunaan antibiotik golongan Sefalosporin generasi ketiga untuk hewan penghasil pangan menyebabkan munculnya bakteri penghasil Extended Spectrum β-laktamase. Extended Spectrum β-laktamase (ESBL) banyak ditemukan di bakteri Escherichia coli pada beberapa tahun terakhir. Keberadaan E. coli penghasil ESBL tersebut tidak hanya ditemukan pada manusia, namun juga pada sebagian besar hewan termasuk hewan ternak serta pada pangan. Gen pengkode ESBL diketahui terdapat di dalam plasmid sehingga mudah ditransfer oleh satu spesies bakteri ke spesies bakteri lain. Masalah kesehatan yang muncul akibat adanya E. coli penghasil ESBL antara lain terjadinya multidrug resistance, kesulitan dalam deteksi dan pengobatan, serta meningkatnya angka kematian. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tingkat kejadian E. coli penghasil ESBL dan pola resistensinya terhadap antibiotik dari feses ayam ras pedaging di Kota Bogor. Penelitian dilaksanakan pada bulan Juli 2015 sampai Januari 2016. Sebanyak 100 sampel feses diambil dari Sentra Pemotongan Ayam Kota Bogor. Isolasi E. coli dilakukan dengan menumbuhkan bakteri pada agar MacConkey lalu diidentifikasi menggunakan kit API 20E. Konfirmasi E. coli sebagai penghasil ESBL dilakukan dengan metode cakram ganda. Pada penelitian ini digunakan Klebsiella pneumoniae ATCC 700603 dan Escherichia coli ATCC 25922 sebagai kontrol. Adapun pengujian kepekaan E. coli terhadap antibiotik selain Sefalosporin generasi ketiga (sulfametaksazol, ampisilin, doksisiklin, kanamisin, streptomisin, dan eritromisin) dilakukan dengan metode disk diffusion. Escherichia coli yang ditemukan dari penelitian ini sebesar 16 isolat dan 25%nya merupakan E. coli penghasil ESBL. Tingkat resistensi terhadap antibiotik selain Sefalosporin generasi ketiga yaitu 93.7% (ampisilin), 75% (streptomisin), 68.75% (eritromisin), 62.5% (sulfametoksazol), 18.75% (doksisiklin), dan 6.25% (kanamisin). Hasil penelitian menunjukkan bahwa E. coli dari feses ayam ras pedaging di Kota Bogor bersifat multidrug resistance. Sifat multidrug resistance terhadap antibiotik golongan sefalosporin generasi ketiga dan golongan lain sering ditemukan pada bakteri penghasil ESBL. Bakteri komensal indikator yang bersifat multidrug resistance dapat menjadi masalah kesehatan karena E. coli mampu mentransfer gen resistennya kepada bakteri patogen.
      URI
      http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/81413
      Collections
      • MT - Veterinary Science [974]

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository
        

       

      Browse

      All of IPB RepositoryCollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

      My Account

      Login

      Application

      google store

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository