Risiko Produksi Ikan Hias pada PT Qian Hu Joe Aquatic Indonesia di Kabupaten Bogor, Provinsi Jawa Barat
Abstract
Ikan hias merupakan komoditas perikanan yang cukup prospektif untuk dikembangkan karena memiliki nilai ekonomis yang tinggi. Dalam pelaksanaan usaha ikan hias tidak terlepas dari adanya risiko usaha. Penelitian ini dilakukan untuk mengidentifikasi sumber-sumber risiko produksi pembesaran ikan hias yang dihadapi PT. Qian Hu Joe Aquatic Indonesia, menganalisis hubungan antara diversifikasi usaha dengan upaya meminimalkan risiko, serta memberikan alternatif strategi yang memungkinkan dalam penanganan risiko produksi yang dihadapi perusahaan. Metode analisis yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis varian, standar deviasi, koefisien variasi, dan expected return. Penelitian ini memberikan informasi bahwa sumber-sumber risiko produksi yang dihadapi perusahaan diantaranya kondisi iklim dan cuaca, serangan penyakit, dan kesalahan tenaga kerja. Hasil analisis risiko pada komoditas tunggal diperoleh risiko yang paling tinggi adalah ikan clown loach, nilai risiko yang paling rendah adalah ikan black ghost. Hasil analisis risiko diversifikasi diperoleh nilai risiko paling rendah pada kombinasi ikan black ghost dan silver arowana. Alternatif strategi yang dapat dilakukan perusahaan dalam mengurangi risiko produksi adalah melakukan diversifikasi produksi dan kemitraan.
Collections
- UT - Agribusiness [4624]