View Item 
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Undergraduate Theses
      • UT - Faculty of Fisheries and Marine Science
      • UT - Aquatic Product Technology
      • View Item
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Undergraduate Theses
      • UT - Faculty of Fisheries and Marine Science
      • UT - Aquatic Product Technology
      • View Item
      JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

      Laju Pertumbuhan Spesifik, Bobot Biomassa, dan Doubling Time Mikroalga (Nannochloropsis sp.) pada Fotobioreaktor dan Open Raceway Pond Skala Pilot Plant.

      Thumbnail
      View/Open
      full text (3.361Mb)
      Date
      2013
      Author
      Putra, Hary Aditia
      Kawaroe, Mujizat
      Manik, Henry M.
      Metadata
      Show full item record
      Abstract
      Mikroalga merupakan organisme yang memiliki ukuran renik yang dapat hidup pada perairan tawar maupun perairan asin (Kawaroe et al., 2010). Mikroalga merupakan organisme fotoautotrof yang mampu memproduksi zat makanannya sendiri melalui proses fotosintesis (Janssen, 2002). Saat ini, mikroalga telah banyak dikaji untuk menghasilkan energi alternatif, sepeti biofuel, bioethanol, biohydrogen, dan biomethane (Kawaroe et al., 2010). Mikroalga disarankan sebagai sumber energi karena berbagai alasan, seperti tinggi kandungan minyak untuk beberapa strain, rendah konsumsi air, dan bahkan dapat diproduksi pada tanah yang tidak subur sekalipun (Mascarelli, 2009).Selain menjadi sumber energi alternatif, mikroalga juga dimanfaatkan sebagai sumber bahan baku pada industri farmasi, kosmetik, makanan, dan pakan hewan. Teknologi produksi mikroalga secara umum dibagi menjadi dua, yaitu sistem tertutup dan sistem terbuka. Sistem terbuka (open raceway pond) dioperasikan di luar ruangan dan bergantung pada sinar cahaya matahari alami untuk penyinarannya. Sistem tertutup (fotobioreaktor) dapat dioperasikan di dalam atau di luar ruangan, namun biasanya diletakkan di luar ruangan, agar dapat memanfaatkan sinar cahaya matahari (Ojamae, 2011). Produktivitas mikroalga dapat ditunjang secara optimal dengan melakukan penelitian mengenai perbandingan kultivasi yang dilakukan pada fotobioreaktor dan open raceway pond. Sehingga dapat diketahui sistem kultivasi yang paling optimal untuk pertumbuhan mikroalga. Penelitian ini berlangsung pada bulan Juni hingga Oktober tahun 2012 yang bertempat di Pusat Penelitian Surfaktan dan Bioenergi (SBRC) LPPM, Institut Pertanian Bogor. Penelitian ini terdiri dari dua buah pengamatan kultivasi mikroalga yang dilakukan pada dua buah sistem kultivasi massal. Kedua sistem kultivasi massal yang diujicobakan ialah sebuah fotobioreaktor dan open raceway pond skala pilot plant. Sel mikroalga yang diamati pada pengamatan ini diberikan perlakuan pupuk dan waktu pengoperasian sistem yang sama. Laju pertumbuhan spesifik, bobot biomassa, dan doubling time yang dihasilkan pada open raceway pond secara keseluruhan lebih baik bila dibandingkan dengan laju pertumbuhan spesifik, bobot biomassa, dan doubling time yang terdapat pada fotobioreaktor. Laju pertumbuhan spesifik tidak berbeda nyata pada kedua sistem. Akan tetapi bobot biomassa, doubling time sel mikroalga pada fotobioreaktor berbeda nyata dengan open raceway pond. Sistem kultivasi terbaik berdasarkan penelitian yang telah dilakukan ialah open raceway pond.
      URI
      http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/63280
      Collections
      • UT - Aquatic Product Technology [2463]

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository
        

       

      Browse

      All of IPB RepositoryCollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

      My Account

      Login

      Application

      google store

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository