Analisis faktor-faktor yang mempengaruhi alokasi waktu dan pendapatan rumah tangga pertanian dan industri keripik tempe (Desa Karangtengah Prandon, Kecamatan / Kabupaten Ngawi)
Abstract
Lahan semakin sempit dan kesempatan berusaha yang semakin kecil menyebabkan penciptaan lapangan kerja baru khususnya di bidang industri kecil. Hal inilah yang merupakan salah satu penyebab perubahan peruntukkan/penggunaan lahan pertanian ke non pertanian. Keberadaan industri skala kecil khususnya industri keripik tempe di Desa Karang Tengah Prandon, Kecamatan / Kabupaten Ngawi sebagai sektor informal mampu meningkatkan tingkat perekonomian masyarakat walaupun pengaruhnya tidak terlalu besar. Melihat industri rumah tangga ini dalammelakukan produksinya hanya bersifat sampingan dan bersifat pengisi waktu luang selama menunggu masa panen di bidang pertanian yaitu tanaman padi serta penambah-penambah pendapatan keluarga.