Analisis perilaku konsumen susu L-Men (studi kasus di kota Depok)
Abstract
Susu bubuk pada awalnya merupakan susu yang dikonsumsi oleh seluruh anggota keluarga. Dalam tahap ini belum ada segmentasi secara khusus oleh produsen. Seiring dengan perkembangan teknologi, perkembangan susu bubuk menjadi semakin bersegmentasi. Segmentasi tersebut mencakup dari segi usia maupun kegunaan. Produk susu L-Men adalah produk baru yang membidik segmen pasar khusus pria dewasa. Untuk mendapatkan strategi pemasaran yang tepat diperlukan suatu riset untuk mengetahui perilaku konsumen. Perusahaan yang memahami bagaimana konsumen bereaksi terhadap rangsangan pemasaran yang dilakukan akan mempunyai keunggulan lebih, sehingga hubungan rangsangan pemasaran (produk, harga, promosi, dan distribusi) dengan tanggapan konsumen menjadi penting.
Collections
- UT - Agribusiness [4776]

