Pengolahan manisan buah jambu biji bangkok dan mempelajari beberapa sifat fisik dan pH nya yang disimpan pada lemari pendingin
Abstract
Penelitian ini, mempelajari karakteristik manisan buah jambu biji bangkok yaitu karakterisasi fisik (kerapatan larutan dan buah, kekentalan, konduktivitas listrik, transmitans, total padatan terlarut, kekerasan) serta karakterisasi pH dan uji organoleptik yang disimpan pada lemari pendingin dengan perlakuan kapur sirih, gula pasir dan lama penyimpanan yang berbeda. Perbedaan perlakuan dianalisis menggunakan rancangan acak lengkap faktorial, kemudian interaksi ketiganya diuji lanjut menggunakan uji Duncan dan sidik ragam.
Collections
- UT - Physics [1236]
