Analisa usahatani dan pemasaran bawang merah studi kasus di Desa Playangan, Kecamatan Babakan Kabupaten Cirebon, Jawa Barat
Abstract
Usahatani bawang merah di Desa Playangan merupakan salah satu sumber pendapatan dan lapangan pekerjaan sebagian besar penduduk. Sempitnya lahan yang dimiliki petani mengakibatkan rendahnya tigkat pendapatan yang diterima. Pendapatan petani diperoleh dari perbedaan antara hasil yang diperoleh dengan pengorbanan yang telah dikeluarkan guna mencapai hasil tersebut. Dengan kata lain tinggi rendahnya tingkat pendpatan petani akan dipengaruhi tingkat harga jual yang berlaku di pasar, yang berarti siyusai permintaan dan penawaran pasar ikut berperan.