Hubungan Antara Gaya Kepemimpinan Supervisor Dengan Motivasi Karyawan Bagian Produksi Pada PT.XYZ
Abstract
Melihat letak geografis dan sumber kekayaan hayati yang dimiliki oleh Indonesia, negara kita ini memiliki keunggulan yang belum dimanfaatkan secara baik, yaitu sektor agribisnis. Selain melihat dari kekayaan alam yang dimiliki, sektor agribisnis seharusnya dapat berkembang baik dengan besarnya modal dalam bentuk social capital atau tenaga keIja yang dimiliki, yaitu mencapai jumlah 141.170.805 jiwa dan sedikitnya sebesar 45,28% dari jumlah pekerja yang berusia 15 tahun keatas di Indonesia bekeIja di sektor pertanian ( BPS, 2000). Besarnya jumlah tenaga kerja ini sudah merupakan modal yang cukup besar untuk memajukan sektor agribisnis, dan semuanya tergantung pada cara untuk memanfaatkan peluang tersebut. Keterpurukan pertanian Indonesia ini disebabkan oleh kualitas sumberdaya manusia Indonesia pada umumnya dan sumberdaya manusia di bidang agribisnis pada khususnya yang rendah.
Collections
- UT - Agribusiness [4776]

