Perilaku Penggunaan Internet Banking Sebagai Alat Transaksi Finansial
View/ Open
Date
2019Author
Heryani, Intan Ika Putri
Simanjuntak, Megawati
Maulana, Agus
Metadata
Show full item recordAbstract
Penggunaan layanan internet oleh masyarakat Indonesia sebagian besar
digunakan untuk layanan chating, sementara penggunaan untuk mengakses
layanan perbankan masih memiliki persentase yang sangat kecil. Salah satu
layanan perbankan yang menggunakan akses internet adalah internet banking.
Bank XYZ merupakan bank nasional pertama yang memperkenalkan internet
banking secara massive. Pengenalan terhadap internet banking kepada nasabah
dilakukan karena penggunaan internet banking dapat memberikan keuntungan
kepada perusahaan seperti business expansion, customer loyalty, revenue and cost
improvement, dan competitive adventage. Manfaat yang didapat membuat
penggunaan terhadap internet banking dapat terus ditingkatkan. Jenis penggunaan
internet banking dibagi menjadi dua, yaitu transaksi finansial dan non finansial.
Penggunaan internet banking Bank XYZ untuk transaksi finansial saat ini masih
berada dibawah target, yaitu kurang dari 50 persen. Terdapat delapan variabel
laten digunakan dalam penelitian ini, yakni perceived ease of use, perceived
usefulness, visibility, enjoyment, social influence, attitude toward using,
behavioral intention dan actual usage. Penelitian ini menggunakan pendekatan
Technology Acceptance Model (TAM). Tujuan dari penelitian ini adalah (1)
menganalisis pengaruh perceived usefulness, perceived ease of use, visibility,
enjoyment, dan social influence terhadap attitude toward using, (2) menganalisis
pengaruh perceived usefulness dan attitude toward using terhadap behavioral
intention, (3) menganalisis behavioral intention terhadap actual usage transaksi
finansial internet banking, dan (4) Merumuskan implikasi managerial yang dapat
diterapkan dalam mengembangkan internet banking bagi keberlangsungan bisnis
perusahaan dimasa mendatang.
Penelitian dilakukan pada bulan September 2018 hingga November 2018.
Teknik penentuan sampel pada penelitian ini adalah convenience sampling dengan
jumlah sampel sebanyak 130 responden. Kriteria yang harus dipenuhi untuk dapat
dijadikan sampel adalah nasabah Bank XYZ yang telah menggunakan internet
banking minimal enam bulan. Uji statistik menggunakan teknik Structural
Equation Modeling (SEM) dengan software LISREL 8.5.1, serta analisis
deskriptif menggunakan SPSS 24. Berdasarkan hasil penelitian, sebagian besar
responden adalah perempuan dan rentang usia responden berada pada usia
produktif (26-35 tahun). Latar belakang pendidikan responden didominasi oleh
lulusan sarjana dan mayoritas responden bekerja sebagai karyawan swasta. Menu
transaksi finansial yang cenderung digunakan adalah mentransfer dana. Setengah
dari jumlah responden menggunakan internet banking lebih dari sekali dalam
seminggu.
Berdasarkan evaluasi tingakat kecocokan model, model penelitian ini
termasuk good fit sehingga layak untuk dilakukan uji hiotesis. Berdasarkan uji
kecocokan model, seluruh indikator memenuhi syarat validitas dan reliabilitas.
Hasil penelitian ini adalah perceived ease of use berpengaruh signifikan terhadap
perceived usefulness, perceived usefulness berpengaruh signifikan terhadap behavioral intention, visibility dan enjoyment berpengaruh signifikan terhaap
attitude toward using, attitude toward using berpengaruh signifikan terhadap
behavioral intention dan behavioral intenton berpengaruh signifikan terhadap
actual usage. Variabel visibility dan enjoyment secara tidak langsung berpengaruh
terhadap actual usage. Implikasi managerial yang dapat diterapkan oleh
perusahaan adalah manajemen fokus untuk mentargetkan pemasaran kepada
kalangan karyawan swasta. Selain itu, manajemen juga dapat meningkatkan
tampilan serta fitur yang ditawarkan untuk meningkatkan rasa nyaman dan
memberikan pengalaman yang menyenangkan pada saat menggunakan internet
banking. Manajemen dapat meningkatkan iklan yang menunjukan bahwa internet
banking telah banyak digunakan oleh masyarakat sekitar. Hal ini disebabkan
semakin sering internet banking terlihat digunakan oleh orang lain, maka dapat
mempengaruhi orang lain untuk menggunakan internet banking.
Collections
- MT - Business [4087]
