Optimalisasi Pencatatan Transaksi Penjualan dan Pembelian Menggunakan Microsoft Excel Macro pada UMKM Neez Offical Shop
Abstract
Perkembangan era digital mendorong pemanfaatan sistem informasi dalam berbagai sektor, termasuk pada Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) yang memiliki peran strategis dalam perekonomian Indonesia. Banyak UMKM yang terkendala karena pencatatan transaksi yang dilakukan secara manual, seperti yang dialami oleh UMKM Neez Official Shop. Untuk mengatasi permasalahan tersebut, dilakukan perancangan dan implementasi sistem informasi penjualan dan pembelian dengan menggunakan Microsoft Excel Macro. Sistem ini dirancang untuk mengotomatisasi proses pencatatan transaksi guna meningkatkan efisiensi, akurasi, dan kemudahan dalam pelaporan keuangan. Hasil evaluasi menunjukkan bahwa penggunaan Excel Macro mampu mengoptimalkan pengelolaan transaksi, meningkatkan produktivitas kerja, serta mendukung pengambilan keputusan yang lebih baik. The development of the digital era encourages the utilization of information systems across various sectors, including Micro, Small, and Medium Enterprises (MSMEs), which play a strategic role in Indonesia's economy. Many MSMEs face challenges due to manual transaction recording, as experienced by the MSME Neez Official Shop. To address this issue, a sales and purchase information system was designed and implemented using Microsoft Excel Macro. The system is intended to automate transaction recording processes to improve efficiency, accuracy, and ease of financial reporting. Evaluation results show that the use of Excel Macro optimizes transaction management, enhances work productivity, and supports better decision-making.
Collections
- UT - Accounting [440]
