Strategi Pengembangan Bisnis Pt.Dharma Samudera Fishing Industries, Tbk Jakarta
View/ Open
Date
2012Author
Widyananda, Cepryana Sathalica
Syarief, Rizal
Fahmi, Idqan
Metadata
Show full item recordAbstract
Indonesia memiliki potensi sumber daya ikan dan biota sebesar kurang lebih 54.7 juta ton/tahun. FAO menyebutkan bahwa selama periode 2009-2011 terjadi peningkatan nilai ekspor komoditas perikanan yang mencapai US$ 3.2 miliar. Negara tujuan ekspor industri perikanan Indonesia yang terbesar adalah Jepang, Amerika dan Uni Eropa. Namun pada saat ini terjadi penurunan ekspor dikarenakan berbagai masalah. Adanya masalah dalam ekspor produk perikanan Indonesia di pasar internasional secara tidak langsung dapat mempengaruhi citra produk perikanan Indonesia sehingga daya tawar/daya saing produk perikanan Indonesia dapat turun. Semakin meningkatnya penolakan terhadap produk perikanan, kurangnya bahan baku dan kondisi ekonomi dunia yang tidak menentu, mengharuskan perusahaan mengambil langkah atau keputusan strategis untuk mempertahankan bisnisnya. Upaya perusahaan dalam memenangkan persaingan harus didukung dengan adanya strategi yang tepat agar perusahaan dapat mengalami peningkatan dalam pertumbuhan usahanya. Hal tersebut dapat dilakukan dengan strategi pengembangan bisnis. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah mengevaluasi kondisi internal dan kondisi eksternal PT. Dharma Samudera Fishing Industries, Tbk, merumuskan alternatif strategi pengembangan bisnis PT. Dharma Samudera Fishing Industries, Tbk dan menentukan prioritas strategi yang paling efektif yang dapat dilakukan atau diimplemantasikan PT. Dharma Samudera Fishing Industries, Tok untuk mengembangkan bisnisnya.
Beberapa metode yang digunakan dalam penelitian ini, yaitu analisis deskriptif, analisis lingkungan internal dan eksternal untuk aal untuk menghasilkan faktor-faktor kunci. Analisis ini menggunakan pendapat dari para responden untuk mengidentifikasi kekuatan, kelemahan, peluang, dan ancaman, sesuai dengan pengetahuan dan wawasan yang dimiliki masing-masing responden. Kemudian dilanjutkan dengan mencocokkan masing-masing faktor kunci dengan menggunakan analisis Internal-Eksternal dan analisis SWOT kuadran untuk menghasilkan alternatif strategi yang dapat direkomendasikan dan diolah pada analisis selanjutnya. Alternatif strategi yang didapat dari analisis Internal-Eksternal dan analisis SWOT kuadran, kemudian diolah kembali dengan menggunakan analisis QSPM untuk mendapatkan prioritas strategi yang dapat diterapkan oleh PT. Dharma Samudera Fishing Industries, Tbk..
Dalam penelitian ini teknik pengambilan contoh dilakukan dengan cara sengaja menggunakan teknik purposive sampling. Responden yang digunakan dalam penelitian ini sebanyak 7 orang, dengan kriteria untuk responden internal adalah para manajer PT. DSFI, Tbk dimana para manajer memiliki peran aktif dalam kegiatan perusahaan. Kriteria untuk responden eksternal adalah yang memiliki pengalaman kerja dalam industri perikanan minimal 15 tahun dan pernah menjabat sebagai eksekutif puncak diperusahaan atau yang mampu menetapkan kebijakan
Tahap pertama yang dilakukan adalah menganalisis lingkungan internal dan eksternal. Identifikasi ini untuk menghasilkan faktor-faktor kunci, baik ....dst.
Collections
- MT - Business [4063]
