Kajian Strategi Teknologi Produksi Obat Tradisional Di Pt. Indofarma
Abstract
Dalam rangka meningkatkan pendapatan dan diversifikasi produksi pertanian kini dikembangkan agribisnis tanaman obat. Pada dasawarsa terakhir ini produksi obat tradisional semakin meningkat. Rencana pengembangan tanaman obat selaras dengan arahan pembangunan dibidang kesehatan, khususnya yang menyangkut obat tradisional. Obat tradisional sering disebut jamu yang berasal dari bahan baku berupa tumbuhan obat, merupakan salah satu unsur budaya bangsa. Pemanfaatan tumbuhan berkhasiat kini berkembang ke dalam bentuk yang praktis dan mudah diperoleh di pasaran berupa pil atau kapsul yang kesemuanya ditujukan untuk menerobos peluang pasar sekaligus sebagal pemberi keuntungan ekonomi yang cukup besar. Sementara saat ini terjadi perubahan dalam pola konsumsi back to nature. Kondisi ini mendorong PT. Indofarma untuk terus berupaya menciptakan produk obat tradisional, mernasuki era pasar bebas PT. Indofarma akan menghadapi persaingan yang semakin kompetitif, baik dari dalam negeri maupun pesaing dari luar negeri yang akan memasuki pasar Indonesia. Dalam upaya untuk mengantisipasi keadaan tersebut, PT. Indofarma perlu memanfaatkan teknologi yang tersedia dalam perusahaan seoptimal mungkin. Hal ini dapat dilakukan dengan mengelola komponen teknologi yang terdiri dari Perangkat Teknologi itu sendiri, Sumber Daya Manusia yang tersedia, Informasi yang dimiliki dan pengelolaan Organisasi perusahaan, agar produk yang dihasilkan sesuai dengan perintaan pasar. Berdasarkan kondisi yang dihadapi perusahaan tersebut dalam rangka menghadapi persaingan yang semakin ketat, maka rumusan masalah pada geladikarya ini difokuskan pada "Bagaimana strategi teknologi produksi obat tradisional yang diterapkan oleh PT. Indofarma". Tujuan dari pelaksanaan geladikarya ini adalah: (1) mengkaji penerapan strategi teknologi dan bisnis produksi obat tradisional, (2) menganalisis faktor-faktor yang mempengaruhi kemampuan teknologi dan bisnis perusahaan, dan (3) memberikan alternatif strategi teknologi dalam rangka meningkatkan mutu obat tradisional yang dihasilkan. Ruang lingkup geladikarya ini dibatasi oleh (1) kajian terhadap elemen-elemen internal dan ekstemal perusahaan serta terhadap perangkat teknologi (technoware), perangkat manusia (humanware), perangkat informasi (informasi) dan perangkat organisasi (orgaware) untuk penentuan strategi teknologi pengolahan obat tradisional yang dilaksanakan oleh perusahaan, dan (2) kajian hanya dilakukan pada tahap pemberian alternatif, sedangkan strategi selanjutnya diserahkan pada manajemen PT. Indofarma. ...dst.
Collections
- MT - Business [4063]
