Pengaruh Fluktuasi Suhu Penyimpanan Beku Terhadap Perubahan Mutu Pre-baked Croissant dan Produk Jadinya
Date
2024Author
Akbar, Kelvin Muhammad
Suyatma, Nugraha Edhi
Nurtama, Budi
Metadata
Show full item recordAbstract
Produk siap panggang (pre-baked) beku dalam sebuah industri bakeri pastri sudah umum digunakan karena mampu meningkatkan produktivitas, menjaga ketersediaan produk serta memperluas jaringan distribusi. Salah satu produk pastri yang menggunakan pre-baked dalam proses pembuatannya adalah produk croissant. Pada praktiknya, ruang penyimpanan beku sering terjadi isu ketidakstabilan (fluktuasi) suhu yang akan mempengaruhi pre-baked dan mutu produk jadinya. Ruang penyimpanan beku dengan suhu fluktuatif akan jauh meningkatkan kerusakan produk jika dibandingkan dengan ruang simpan beku bersuhu stabil. Penelitian ini bertujuan untuk membandingkan perubahan mutu pre-baked croissant (PBCr) maupun produk jadinya berupa croissant matang (CrM) terhadap fluktuasi suhu pada ruang penyimpanan beku PBCr. Metode penelitian ini bersifat aplikatif serta aktual berdasarkan pemantauan suhu ruang penyimpanan beku stabil dan fluktuatif PBCr di PT XYZ, untuk mengamati efek terhadap bobot, volume, intensitas warna (L*a*b*) serta sensori produk berupa rasa, bentuk, hardness, crust dan warna. Hasil penelitian menunjukkan penurunan kualitas produk secara signifikan (p<0,05) terhadap bobot dan volume PBCr maupun CrM pada ruang penyimpanan beku bersuhu tidak stabil (fluktuatif), sedangkan dalam ruang penyimpanan beku bersuhu stabil, terjadi penurunan kualitas namun tidak signifikan. Penurunan bobot PBCr secara signifikan terjadi dalam rentang -5,7% hingga -6,5% , sedangkan bobot CrM menurun -15,2% hingga -18,9%. Dalam analisis volume didapati data yang lebih beragam, yakni kenaikan dan penurunan volume PBCr dan produk jadinya selama masa simpan PBCr. Lebih lanjut, tidak didapati perbedaan signifikan pada nilai intensitas warna (L*a*b*) CrM terhadap PBCr yang disimpan dalam penyimpanan beku bersuhu stabil maupun bersuhu fluktuatif. Analisis sensori parameter rasa, bentuk, hardness dan crust membuktikan hasil yang seragam terhadap penurunan kualitas CrM terhadap PBCr yang disimpan dalam ruang penyimpanan beku bersuhu fluktuatif, sedangkan parameter warna tidak didapati penurunan kualitas yang signifikan terhadap perbedaan ruang penyimpanan PBCr.
Collections
- MT - Agriculture Technology [2430]
