Proses Editing Video Penguatan Integritas sebagai Media Publikasi di Otoritas Jasa Keuangan
Abstract
Otoritas Jasa Keuangan (OJK) adalah lembaga yang melakukan pengaturan, pengawasan, pemeriksaan, dan penyidikan lembaga jasa keuangan di Indonesia. Salah satu cara OJK dalam pengembangan strategi penegakan integritas dan pengendalian gratifikasi yaitu dengan menggunakan video penguatan integritas. Laporan ini dibuat dengan tujuan untuk menjelaskan proses produksi video penguatan integritas dan menjelaskan penerapan teknik editing nonlinear pada proses editing video penguatan integritas di Otoritas Jasa Keuangan. Proyek akhir ini dilaksanakan pada dua lokasi, yaitu di kantor pusat Otoritas Jasa Keuangan dan Arboretum Ir. Lukito Daryadi, M.Sc. Kegiatan berlangsung selama tiga bulan sejak Maret hingga Mei 2024. Adapun teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu observasi, partisipasi aktif, dan studi pustaka. Proses produksi video penguatan integritas terdiri atas beberapa tahap yaitu tahap praproduksi, produksi, dan pascaproduksi. Proses editing video penguatan integritas dilakukan dengan menggunakan teknik editing nonlinear. secara garis besar proses penyuntingan atau editing dapat dibedakan menjadi dua tahap, yaitu offline editing dan online editing. Perangkat lunak yang digunakan dalam proses editing adalah Adobe Premier, Adobe After Effect, Capcut, dan Canva. Otoritas Jasa Keuangan (OJK) is responsible for regulating, supervising, examining, and investigating financial service institutions in Indonesia. One of OJK's strategies for enforcing integrity and controlling gratuities is using integrity reinforcement videos. This report aims to explain the production process of the integrity reinforcement video and the application of nonlinear editing techniques in the video editing process at the Financial Services Authority. This final project was carried out in two locations, namely at the OJK headquarters and the Arboretum Ir. Lukito Daryadi, M.Sc. The activities took place over three months from March to May 2024. The data collection techniques used were observation, active participation, and literature study. The production process of the integrity reinforcement video consists of several stages, namely pre-production, production, and post-production. The video editing process was done using nonlinear editing techniques. The editing process can be divided into two stages, namely offline editing and online editing. The software used in the editing process includes Adobe Premiere, Adobe After Effects, Capcut, and Canva.
