Analisis Breakdown IS Machine 1.2 Menggunakan Reliability Maintenance dan Overall Equipment Effectiveness di PT Indoglas Jaya
Abstract
PT Indoglas Jaya merupakan perusahaan industri manufaktur yang bergerak pada produksi dan distribusi botol kaca. Penelitian proyek akhir menggunakan siklus PDSA (plan, do, study, action) dalam analisis masalah sering terjadinya breakdown pada IS Machine Line 1.2, angka breakdown IS Machine Line 1.2 mencapai 68,93% di tahun 2023. Dilakukan analisis data overall equipment effectiveness (OEE) melalui tiga indikator yaitu availability, performance, quality yield. Nilai availability sebesar 99,9%, nilai performance sebesar 94,71%, nilai quality yield sebesar 88,39%, Sehingga didapatkan nilai OEE untuk IS Machine Line 1.2 sebesar 83,72% yang belum memenuhi standar JIPM > 85%. Maka dari itu untuk meningkatkan efektifitas mesin dilakukan perhitungan reliability pada spare part melalui tiga indikator yaitu Mean Time Between Failure (MTBF), Mean Time To Repair (MTTR), Mean Time To Failure (MTTF). Dibuatlah alternatif solusi berupa checksheet maintenance untuk spare part triple gob agar memudahkan operator untuk memantau kinerja spare part IS Machine dan bisa mengurangi breakdown.