Perancangan Sistem Manajemen Berbasis Macro Excel untuk Pengelolaan Hibah Persediaan pada Ditjen Binalavotas Kemnaker
Abstract
Pengelolaan hibah persediaan merupakan salah satu aspek terpenting dalam administrasi pada Ditjen Binalavotas Kemnaker. Pengelolaan tersebut masih menghadapi berbagai tantangan, termasuk ketidakefisienan dan ketidakakuratan dalam pencatatan serta pelaporan. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk merancang sistem manajemen berbasis macro Excel yang mampu meningkatkan efisiensi dan akurasi dalam pengelolaan hibah persediaan. Selanjutnya, implementasi dilakukan dengan mengintegrasikan makro Excel ke dalam sistem pengelolaan dan evaluasi sistem dilakukan melalui uji coba dan feedback pengguna untuk memastikan sistem yang dibangun dapat memenuhi kebutuhan dan memberikan manfaat. Hasil yang diharapkan dari penelitian ini adalah terciptanya sistem manajemen berbasis makro Excel yang efisien dan akurat dalam pengelolaan hibah persediaan serta dapat meminimalkan kesalahan dalam pencatatan, mempercepat proses pelaporan, serta meningkatkan transparansi dan akuntabilitas dalam pengelolaan hibah persediaan pada Ditjen Binalavotas Kemnaker. Inventory grant management is a crucial aspect of administration at the Directorate General of Training and Productivity Development, Ministry of Manpower. Currently, this management faces several challenges, including inefficiencies and inaccuracies in recording and reporting. Therefore, this research aims to design an Excel macro-based management system to improve efficiency and accuracy in inventory grant management. Subsequently, implementation was carried out by integrating Excel macros into the management system, followed by system evaluation through testing and user feedback to ensure the system meets needs and delivers benefits. The expected outcome of this research is the creation of an efficient and accurate Excel macro-based management system for inventory grant management, capable of minimizing recording errors, speeding up reporting processes, and enhancing transparency and accountability in inventory grant management at the Directorate General of Training and Productivity Development, Ministry of Manpower
Collections
- UT - Accounting [196]