Analisis pemasaran ternak sapi potong di kabupaten Blora Jawa Tengah
View/ Open
Date
2001Author
Mustofa, Zainal
Ismail, Ahyar
Atmakusuma, Juniar
Metadata
Show full item recordAbstract
Pemasaran mempunyai peranan mendistribusikan ternak sapi potong dari sentra produksi ke titik konsumsi. Petani Peternak sebagai produsen selalu digambarkan sebagai pihak yang lemah dan terkalahkan dalam memasarkan ternak sapi. Oleh karena itu perlu dilakukan penelitian mengenai pemasaran temak sapi potong di Kabupaten Blora Jawa Tengah.
Tujuan penelitian ini yaitu untuk mempelajari saluran pemasaran dan fungsi- fungsi pemasaran serta mengukur biaya dan marjin pemasaran ternak sapi potong di Kabupaten Blora.
Data yang dikumpulkan berupa data primer dan data sekunder. Sebanyak 60 responden petani peternak diambil secara sengaja dari empat kecamatan yang mempunyai jumlah populasi ternak sapi potong dalam kategori besar, sedang dan kecil serta jaraknya dengan kota kabupaten yang dikatagorikan jauh, sedang dan dekat. Responden lembaga pemasaran yang diambil secara sengaja yaitu 7 orang pedagang lokal. 3 orang pedagang regional, 2 orang pedagang besar dan 5 orang pedagang pemotong.
Hasil penelitian menunjukkan terdapat empat pola saluran pemasaran ternak sapi potong di Kabupaten Blora yaitu: (1) petani peternak - pedagang lokal pedagang pemotong, (2) petani peternak - pedagang lokal -- pedagang regional pedagang pemotong, (3) petani peternak pedagang lokal -- pedagang besar, (4) petani peternak pedagang lokal pedagang regional pedagang besar. 100% petani peternak responden menjual sapinya kepada pedagang lokal, pedagang lokal responden sebanyak 50% menjualnya kepada pedagang regional dan masing-masing sebanyak 25% menjualnya kepada pedagang besar dan pedagang pemotong. pedagang regional responden sebanyak 25% menjualnya kepada pedagang pemotong dan sisanya dijual kepada pedagang besar. Sedangkan pedagang pemotong sekaligus bertindak sebagai pengecer daging.
Collections
- UT - Agribusiness [4779]
