Prioritas pengembangan jenis industri kecil dikaitkan dengan ketenagakerjaan di Kabupaten Tasikmalaya
Abstract
Kemampuan sektor pertanian yang semakin menurun dalam
menyerap tenaga kerja, mendorong perkembangan sektor lain
untuk menampung angkatan kerja yang ada. Salah satu usaha
yang relevan adalah mengembangkan industri kecil. Adanya
keunggulan komparatif dari tiap wilayah dan dana pemba-
ngunan yang terbatas, menjadikan perlunya pemilihan kegia-
tan industri kecil yang akan dikembangkan. Tujuan dari
Praktek Lapang ini adalah (1) mengetahui jenis industri
kecil yang menjadi kegiatan basis di suatu Sub Wilayah
Pembangunan (SWP) dan surplus yang dihasilkannya, (2)
mengetahui sejauh mana kemampuan suatu jenis industri
kecil dalam menciptakan kesempatan kerja di masing-masing
SWP, (3) mengetahui konsentrasi industri kecil di suatu
SWP dan spesialisasi suatu SWP dalam usaha pengembangan
industri kecil.
