Analisis pangsa pasar dan efisiensi pemasaran pakan udang produksi PT Karka Nutri Industri
Abstract
Perkembangan teknologi pengelolaan tambak udang dari tradisional menjadi semi intensif dan intensif menuntut adanya pakan tambahan. Pengelolaan tambak udang secara intensif membutuhkan pakan udang buatan atau pellet yang teruji. Dengan demikian keberadaan perusahaan pakan udang mutlak diperlukan.
Penelitian ini dilakukan di perusahaan pakan udang PT. Karka Nutri Industri Sidoarjo, Jawa Timur selama satu bulan, yaitu bulan Oktober 1994. Tujuan dari penelitian ini adalah (1) menghitung besarnya pangsa pasar saat ini, pangsa pasar yang akan datang dan pangsa pasar keseimbangan yang akan dicapai oleh PT. Karka Nutri Industri, (2) menganalisis dan membandingkan efisiensi relatif saluran pemasaran yang digunakan oleh PT. Karka Nutri Industri.
PT. Karka Nutri Industri didirikan pada tanggal 19 Maret 1990 yang merupakan salah satu anak perusahaan PT. Sekar Bumi dan merupakan usaha gabungan antara PT. Sekar Bumi Tomen Coorporation dan Chubu Shiryo Co. Ltd. dalam bentuk PMA. Masa percobaan dimulai pada bulan Mei 1991 dan diresmikan pada tanggal 6 Juni 1991.
Pakan udang yang diproduksi oleh PT. Karka Nutri Industri ini ada 7 jenis, yaitu pre starter-0 (ps-0), pre starter-1 (ps-1), pre starter-2 (ps-2), pre starter-3 ...
Collections
- UT - Agribusiness [4624]