Studi sumberdaya ikan tongkol (Auxis thazard) hasil tangkapan jaring insang yang didaratkan di tempat pendaratan ikan Muara Baru Jakarta
View/ Open
Date
1997Author
Guntara, Indra
Haluan, John
Nurani, Tri Wiji
Metadata
Show full item recordAbstract
Penelitian lapangan dilakukan berpusat di Pelabuhan Perikanan Samudera Jakarta (PPSJ), Kotamadya Jakarta Utara, Daerah Khusus Ibukota Jakarta dari tanggal 27 April-29 Juni 1994. Data utama yang dikumpulkan dan dianalisis merupakan data statistik perikanan DKI Jakarta yang ditunjang oleh hasil survai mengikuti kegiatan nelayan dan wawancara.
Tujuan penelitian adalah untuk mepelajari pola kecenderungan kelimpahan dan musim penangkapan ikan tongkol (Auxis thazard) berdasarkan data hasil tangkapan per satuan upaya sebagai nilai indeks kelimpahan stok. Disamping itu juga untuk mempelajari pola operasi penangkapan armada jaring insang (gillnet) sehubungan dengan ketersediaan stok di daerah penangkapan. Hasil penelitian ini diharapkan dapat menjadi salah satu informasi penunjang bagi kemungkinan pengembangan perikanan gillnet dan pengelolaan terhadap sumberdaya ikan tongkol (Auxis thazard) khususnya di daerah Jakarta.
Diantara jenis alat tangkap yang dioperasikan nelayan Jakarta, gillnet merupakan alat tangkap yang dominan diusahakan dibandingkan dengan alat tangkap lainnya. Ikan tongkol (Auxis thazard) merupakan ikan tangkapan yang menjadi sasaran utama penangkapan gillnet oleh nelayan daerah Jakarta.
Sehubungan dengan kebiasaan nelayan dalam mencari daerah penangkapan, maka daerah penangkapan bagi armada gillnet dibagi menjadi dua daerah unit stok. Unit stok I (wilayah barat) meliputi perairan Sumatera Selatan, Lampung dan Riau sedangkan unit stok II (wilayah timur) meliputi perairan utara Laut Jawa hingga perairan kepulauan Masalembo dan Matasiri. Unit stok II dijadikan sebagai daerah penangkapan utama terutama pada musim penangkapan ikan.
Berdasarkan analisis data hasil tangkapan rata-rata bulanan maka diketahui musim penangkapan ikan (musim ikan) berlangsung pada musim timur hingga awal musim barat, yaitu pada bulan Agustus sampai Desember yang mencapai puncaknya pada bulan Nopember. ...
