Pembinaan Masyarakat Transmigrasi Batumarta, Sumatera Selatan
Abstract
Praktek Lapang dilaksanakan dari tanggal 9 Juli sampai 9 September 1984. Praktek Lapang ini bertujuan untuk mengenal permasalahan penyuluhan dan kelembagaannya, dalam usaha menghubungkan teori dan kenyataan yang ada dilapangan. Sedangkan tujuan khususnya adalah untuk mengumpulkan dan merumuskan permasalahan dalam kegiatan pembinaan masyarakat trans migrasi Batumarta.
Adapun kegunaan Praktek Lapang antara lain adalah untuk memperoleh pengetahuan dan pengalaman dalam kegiatan pembinaan, khususnya kegiatan pembinaan terhadap masyarakat transmigrasi Batumarta.
Dalam Praktek Lapang ini dipilih masyarakat transmigrasi Batumarta sebagai kasus. Pengumpulan data dilakukan dengan pengamatan, wawancara, dan mempelajari data sekunder.
Proyek Transmigrasi Batumarta adalah salah satu " trial projects " untuk pemukiman transmigrasi didaerah kering bekas alang-alang, hutan sekunder dan rawa-rawa. Proyek ini merupakan salah satu dari 28 proyek transmigrasi yang terdapat di Sumatera Selatan, dengan luas areal pemukiman yang dicadangkan seluas 65000 Ha, dan mulai dimukimi sejak tahun 1976.
Target penempatan sebanyak 4500 KK transmigran tercapai pada tahun 1981. Jumlah penduduk sampai Juli 1984 tercatat sebanyak 5955 KK atau 28450 jiwa.
