View Item 
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Undergraduate Theses
      • UT - Faculty of Animal Science
      • UT - Animal Production Science and Technology
      • View Item
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Undergraduate Theses
      • UT - Faculty of Animal Science
      • UT - Animal Production Science and Technology
      • View Item
      JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

      Pengaruh ekstrak daun sirih (Piper betle Linn.) terhadap bakteri penyebab mastitis

      Thumbnail
      View/Open
      Full text (11.99Mb)
      Date
      2003
      Author
      Komala, Iyep
      Purwanto, Bagus Priyo
      Poeloengan, Masniari
      Metadata
      Show full item record
      Abstract
      Mastitis merupakan penyakit peradangan pada ambing dengan penyebab utama yaitu bakteri. Kerugian dari mastitis yang paling besar yaitu penurunan produksi susu. Pengobatan mastitis umumnya menggunakan antibiotika, yang hasilnya dapat merugikan baik pada sapi maupun pada konsumen, apabila penggunaan antibiotika tersebut tidak sesuai. Kerugian tersebut diantaranya resistensi kuman, residu antibiotika, alergi, keracunan dan gangguan mikrobiologik, sehingga diperlukan antibakteri alami yang aman dan murah diantaranya seperti ekstrak daun sirih (Piper betle Linn.). Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui daya antibakteri ekstrak daun sirih terhadap bakteri penyebab mastitis yaitu Streptococcus agalactiae. Staphylococcus epidermidis dan Staphylococcus aureus. Bahan uji yang digunakan dalam penelitian ini yaitu daun sirih kuning dan hijau (Piper betle Linn.). Ekstrak daun sirih didapat dengan cara maserasi selama 24 jam, kemudian dipekatkan dalam vakum rotavapor sampai didapat ekstrak sirih dalam bentuk kental. Ekstrak sirih tersebut dibuat dalam empat konsentrasi yaitu 6,25%, 12,5%, 25% dan 50%, kemudian diujikan pada bakteri penyebab mastitis dengan metode difusi cakram. Daerah terang di sekitar cakram menunjukkan adanya daerah hambatan bakteri. Hasil diperoleh dengan cara mengukur diameter zona hambat (mm) dari masing-masing konsentrasi ekstrak daun sirih, dan sebagai pembanding digunakan beberapa standar antibiotika. Konsentrasi ekstrak daun sirih memberikan pengaruh yang sangat berbeda dalam menghambat bakteri penyebab mastitis (P<0,01), begitupun jenis bakteri memiliki kepekaan yang sangat berbeda terhadap konsentrasi ekstrak daun sirih yang diberikan (P<0,01). Pengaruh yang berbeda tersebut dapat dilihat dari diameter zona hambat (mm) yang terbentuk. Ekstrak daun sirih pada konsentrasi 25% dan 50% memiliki daya antibakteri lebih besar dari antibiotika bacitracin 10 U, chloramphenicol 30 µg, erythromycin 10 µg, nitrofurantion 30 µg, streptomycin 10 µg, sulfanomides 300 µg dan vancomycin 30 μg. Konsentrasi 6,25% dan 12,5% lebih besar daya antibakterinya dari antibiotika bacitracin 10 U dan vancomycin 30 µg terhadap bakteri Staphylococcus epidermidis dan Staphylococcus aureus, tetapi bersifat resisten terhadap bakteri Streptococcus agalactiae. Staphylococcus epidermidis memiliki kepekaan yang paling tinggi diikuti oleh Staphylococcus aureus dan Streptococcus agalactiae. Semakin tinggi konsentrasi ekstrak daun sirih yang diberikan, maka semakin besar diameter zona hambat yang terbentuk dan bakteri semakin peka, hal ini dikarenakan semakin banyak kandungan zat aktif yang terdapat di dalam ekstrak daun sirih.
      URI
      http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/142265
      Collections
      • UT - Animal Production Science and Technology [4045]

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository
        

       

      Browse

      All of IPB RepositoryCollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

      My Account

      Login

      Application

      google store

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository