Perbaikan Genetika Dalam Peningkatan Produksi Susu Ternak Sapi Perah Fries Holland
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah menseleksi mutu genetik ternak guna menentukan induk-induk sapi lokal yang berproduksi tinggi dan menentukan pejantan yang layak untuk dikembangkan.
Data produksi susu yang digunakan adalah catatan produksi susu bulanan sapi-sapi perah Fries Holland (FH) di peternakan Poultry & Dairy Surya Farm, Sukabumi dari tahun 1983 sampai dengan tahun 1986.
Cara seleksi yang digunakan adalah uji produksi susu yangterdiri dari uji produksi tiap individu dan uji turunan. Uji produksi tiap individu uji terhadap induk untuk melihat daya produksi susunya sebagai dasar untuk pemili- han bibit. Contoh yang digunakan adalah sebanyak 45 ekor sapi induk yang laktasi pada periode 1985/1986.
Sedangkan uji turunan adalah untuk melihat kemampuan pejantan menurunkan sifat-sifat produksinya pada anak-anak nya. Dari lima ekor pejantan diperoleh 28 ekor anak (turunan)-nya dan dipakai sebagai contoh. Tiap anak dikelom- pokkan menurut pejantan (bapaknya) dan tiap anak pejantan dibagi menurut periode tanggal beranaknya. Periode selang waktu beranak terdiri dari Januari 1983- Desember 1984 dan Januari 1985 - Desember 1986 kemudian digunakan untuk uji DDC, EPI dan CC.
Metode pengujian, DDC dan EPI digunakan pasangan produksi susu anak-induk, sedang metode CC adalah membandingkan produksi susu rata-rata dari anak pejantan yang diuji dengan produksi susu rata-rata anak pejantan lain.
Hasil pengujian diperoleh, bahwa sapi-sapi induk yang produksi susunya diatas produksi rata-rata perusahaan sebanyak 57.70% dan selebihnya dibawah produksi rata-rata perusahaan (4421.60 liter/laktasi)…dst
