Penentuan umur panen pada ubi jalar (Ipomoea batatas (L.) Lam.) klon TIS 2544, BIS 168 dan varietas Prambanan
View/ Open
Date
1991Author
Merici D. P. P., Angela
Purwono
Munandar, Aris
Metadata
Show full item recordAbstract
Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui umur panen ubi jalar, untuk klon TIS 2 544, BIS 168 dan varietas Prambanan.
Percobaan ini menggunakan Rancangan Petak Terpisah dengan 3 ulangan, di mana klon/varietas digunakan sebagai petak utama dan umur panen digunakan sebagai anak petak. Klon/varietas yang digunakan adalah klon TIS 2544 (berumur genjah, 3 bulan), klon BIS 168 (berumur genjah, 3.5 bulan) dan Varietas Prambanan (berumur sedang, 4 bulan). Klon TIS 2 544 dan BIS 168 merupakan klon introduksi dari IITA, Nigeria. Panen dilakukan 2 minggu lebih awal, 1 minggu lebih awal, tepat pada umur tanaman dan 1 minggu lebih lambat dari umur tanaman untuk tiap klon/varietas.
Tiap petak percobaan berukuran 4 m x 3.2 m. Pada tiap petak percobaan dibuat 4 guludan dengan arah Utara - Selatan. Jarak tanam yang digunakan 80 cm x 25 cm. Bahan tanaman yang digunakan adalah stek batang bagian pucuk. Pupuk diberikan dengan cara tugal. Pupuk Urea 256 g, TSP 142 g dan KCl 213 g tiap petak percobaan...
