Penggerombolan Kota/Kabupaten di Indonesia Berdasarkan Enam Indikator Zona Biaya Hak Pengguna Frekuensi Radio dengan Metode Partial Distance Strategy
Abstract
Perkembangan teknologi telekomunikasi beriringan dengan perkembangan spektrum fruekuensi radio. Spektrum frekuensi radio merupakan sumber daya alam yang bersifat strategis, ekonomis, dan terbatas (limited natural resources), sehingga dalam penggunaan pelayanan frekuensi radio haruslah efisien, rasional, dan optimal. Salah satu upaya pemerintah dalam mengatur penggunaan frekuensi radio adalah melalui Peraturan Pemerintah Republik Indonesia nomor 28 tahun 2005 tentang biaya hak pengguna (BHP) frekuensi radio. Salah satu indikator penetapan BHP adalah minat pasar atas layanan pita frekuensi yang biasa disebut zona. Metode pembentukan zona dalam data mining dikenal dengan istilah analisis gerombol (clustering analysis). Pada data set yang digunakan untuk analisis terdapat data yang tidak lengkap, maka dalam penentuan zona atau pembentukan gerombol menggunakan metode yang dapat menanggulangi kondisi data tidak lengkap. Metode penggerombolan yang ada seperti single linkage dan k-means kurang tepat dalam menganalisis data dengan kondisi data yang tidak lengkap. Salah satu pendekatan metode dalam data mining yang digunakan untuk menggerombolkan data tidak lengkap ialah analisis gerombol dengan metode partial distance strategy (PDS). Jumlah gerombol yang paling optimal ialah jumlah gerombol sebanyak lima.
