Efektivitas Media Komunikasi Pemasaran terhadap Perilaku Konsumen (Kasus Pemasaran Produk Teh Walini)
Abstract
Penelitian ini merupakan penelitian survei yang menggunakan data kuantitatif dan dengan data kualitatif sebagai penunjangnya. Responden dalam penelitian ini sebanyak 50 orang. Pengambilan responden dilakukan menggunakan metode accidental sampling bagi konsumen Teh Walini yang
sedang minum Teh Walini di Teras Teh Walini dengan usia ≥ 16 tahun. Data hasil pengolahan kuesioner disajikan dalam bentuk tabel frekuensi dan tabulasi silang. Sedangkan untuk menganalisis hubungan antar variabel penelitian dilakukan analisis statistik menggunakan uji Tau Kendall, dengan nilai kepercayaan sebesar 90%. Hasil dari penelitian ini, pada hubungan antara karakteristik responden
dengan keterdedahan media, dari lima karakteristik, yaitu : usia, pendidikan terakhir, pekerjaan. pengeluaran, dan motivasi, yang memiliki hubungan signifikan hanya terdapat pada variabel: a) Motivasi dengan jenis media dan b) Motivasi dengan frekuensi keterdedahan. Pada hubungan antara karakteristik
responden dengan perilaku konsumen, yang memiliki hubungan signifikan hanya terdapat pada variabel: a) Motivasi dengan tingkat kognitif, b) Motivasi dengan tingkat afektif, dan c) Pengeluaran serta motivasi dengan tingkat konatif. Pada hubungan antara keterdedahan media komunikasi pemasaran dengan perilaku konsumen, semua variabel memiliki hubungan yang signifikan, diantaranya: a)
jenis media dengan tingkat kognitif, afektif, konatif, dan b) Frekuensi keterdedahan dengan tingkat kognitif, afektif, konatif.