Mempelajari ekstraksi minyak kelapa secara enzimatis dan penggunaan produk hasil hidrolisis minyak kelapa dalam pembuatan roti
View/ Open
Date
1988Author
Rumokoi, Margaretha M.M
Muchtadi, Deddy
Fardiaz, Dedi
Hardjo, Suhadi
Metadata
Show full item recordAbstract
Penelitian ini bertujuan untuk mempelajari proses produksi minyak kelapa secara enzimatis dan mengolah minyak kelapa secara hidrolisis menjadi komponen-komponen nya dalam rangka usaha meningkatkan kegunaan minyak kelapa, serta menggunakan minyak kelapa sebagai bahan tambahan dalam pembuatan roti. Penelitian ini telah dilakukan di Balai Percontohan Pengolahan Hasil Pertanian dan Pusat Pengembangan Teknologi Pangan, Institut Pertanian Bogor, dan terdiri atas empat tahap. Tahap pertama yaitu pr-oses ekstraksi minyak kelapa menggunakan enzim-enzim bromelin, alfa amilase dan pektinase. Perlakuan yang dicoba pada tahap ini yaitu : suhu ekstraksi berturut-turut 35,45·aan 55"C; keasaman (pH) selama ekstraksi 4.0, 5.5 dan 7.0 serta waktu ekstraksi selama 30, 45 dan 60 menit. Konsentrasi enzim bromelin dan alfa amilase yang digunakan adalah 0.5 persen (berat/ volume) sedangkan enzim pektinase 0.1 persen (berat/volume). Rendemen minyak kelapa tertinggi yaitu 81.44 persen diperoleh dari kombinasi perlakuan suhu ekstraksi 45"C, diperoleh dari kombinasi perlakuan suhu ekstraksi 45"C , pH 5.5 dan waktu ekstraksi selama 60 menit. Rendemen minyak terendah yaitu 43.98 persen diperoleh dari kombinasi perlakuan suhu ekstraksi 35 ° C, pH ekstraksi 7.0 dan waktu ekstraksi selama 30 menit. ...
Collections
- MT - Agriculture Technology [2430]
