View Item 
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Human Ecology
      • View Item
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Human Ecology
      • View Item
      JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

      Respon masyarakat suku Talang Mamak terhadap ppembinaan kesejahteraan masyarakat terasing: Studi kasus di desa Talang Jerinjing Kabupaten Indragiri Hulu Riau

      Thumbnail
      View/Open
      Fullteks (5.221Mb)
      Date
      2002
      Author
      Thamrin
      Soetarto, Endriatmo
      Ginting S, Basita
      Metadata
      Show full item record
      Abstract
      Suku Talang Mamak merupakan salah satu kelompok masyarakat terasing (suku anak dalam) yang terdapat di Propinsi Riau. Mereka sangat fanatik terhadap adat-istiadat dan tradisi yang telah mereka terima dari nenek moyang mereka. Hingga Saat ini mereka belum mampu menguasai dan mengatur baik lingkungan maupun Kehidupan sosial mereka secara baik. Mereka juga mengalami keterbatasan dan Retertinggalan khususnya dibidang komunikasi dan informasi. Melihat realita ini, Pemerintah Daerah Kabupaten Indragiri Hulu melalui kantor Dinas Sosial Rengat melakukan pembinaan dengan memukimkan mereka di lokasi Pembinaan Kesejahteraan Masyarakat Terasing PKMT) desa Talang Jerinjing Kabupaten Indragiri Hulu Riau. Melalui program PKMT tersebut dinarapkan pada suatu saat kelak kehidupan sosial masyarakat suku Talang Mamak akan lebih baik daripada sebelumnya. Tujuan utama penelitian ini adalah (1) Menggambarkan dan menganalisis aktivitas program Pembinaan Kesejahteraan Masyarakat Terasing yang telah dilaksanakan Pemerintah Daerah Kabupaten Indragiri Hulu di desa Talang Jerinjing. (2) Menganalisis respon masyarakat suku Talang Mamak terhadap berbagai program Pembinaan Kesejahteraan Masyarakat Terasing yang telah dilaksanakan Pemerintah Daerah Kabupaten Indragiri Hulu di desa Talang Jerinjing Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa: (1) Terhadap program PKMT seperti sarana perumahan, sarana kesehatan. sarana transportasi, bimbingan sosial motivasi, memberi contoh bertani. beternak hewan dan kerajinan tangan, dalam hal ini seluruh lapisan masyarakat suku Talang Mamak memperlihat sikap responsif (menerima). (2) Terhadap program PKMT seperti; pemerintah formal, lokasi PKMT, sarana pendidikan, penyuluhan tentang cara hidup sehat dan pemberantasan buta aksara, dalam hal ini seluruh lapisan masyarakat suku Talang Mamak memperlihatkan sikap resisten (menolak). Melihat fenomena di atas, dapat dikatakan bahwa seluruh lapisan masyarakat suku Talang Mamak akan responsif (menerima) apabila program PKMT sesuai dengan adat-istiadat, tradisi dan juga secara ekonomi menguntungkan kehidupan sosial mereka. Sebaliknya, seluruh lapisan masyarakat suku Talang Mamak akan resisten (menolak) apabila program PKMT bertentangan dengan adat-istiadat, tradisi dan juga secara ekonomi tidak menguntungkan bagi kehidupan sosial mereka.
      URI
      http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/119894
      Collections
      • MT - Human Ecology [2410]

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository
        

       

      Browse

      All of IPB RepositoryCollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

      My Account

      Login

      Application

      google store

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository