View Item 
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Agriculture
      • View Item
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Agriculture
      • View Item
      JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

      Produksi Benih Setek dan Umbi G0 Kentang (Solanum tuberosum L.) dengan Jumlah Buku, Kepadatan Tanaman, dan Konsentrasi Paclobutrazol yang Berbeda

      Thumbnail
      View/Open
      Cover (382.1Kb)
      Fulltext (755.9Kb)
      Lampiran (220.8Kb)
      Date
      2023-01-27
      Author
      Yulifar, Andi Sri Ummi Kalsum
      Suhartanto, Muhammad Rahmad
      Maharijaya, Awang
      Metadata
      Show full item record
      Abstract
      Kentang (Solanum tuberosum L.) merupakan komoditas hortikultura yang memiliki nilai ekonomi tinggi dan penting dalam penyediaan bahan pangan untuk mendukung ketahanan pangan. Perbanyakan benih kentang dimulai dengan pengadaan benih induk berupa planlet, umbi mini, atau setek yang perbanyakannya melalui teknik kultur jaringan. Setek batang kentang merupakan salah satu teknik perbanyakan cepat. Penelitian ini dilakukan pada bulan Agustus 2021 hingga Januari 2022 dengan tujuan untuk mendapatkan informasi pengaruh jumlah buku, konsentrasi paclobutrazol dan jumlah tanaman per polibag terhadap keberhasilan produksi setek dan umbi mini kentang. Penelitian terdiri atas dua percobaan. Percobaan pertama menggunakan rancangan acak lengkap faktorial dengan varietas Granola dan PKHT-6 sebagai faktor pertama dan jumlah buku (1 buku dan 2 buku) sebagai faktor kedua. Percobaan kedua disusun dalam rancangan acak lengkap faktorial, yaitu kepadatan tanaman/polibag sebagai faktor pertama dan konsentrasi paclobutrazol yang disemprot pada daun sebagai faktor kedua. Taraf kepadatan tanaman terdari dari 1 tanaman/polibag, 3 tanaman/polibag dan 5 tanaman/polibag. Taraf konsentrasi paclobutrazol terdiri dari 0mg/L sebagai kontrol, 15mg/L, 30mg/L, dan 45mg/L. Varietas PKHT-6 menghasilkan tanaman yang memiliki jumlah buku, tinggi tanaman dan jumlah daun lebih banyak dibandingkan varietas Granola. Apabila jumlah buku setek yang digunakan pada awal penanaman ditingkatkan dari 1 buku menjadi 2 buku, maka semakin tinggi jumlah buku, tinggi tanaman dan jumlah daun yang dihasilkan. Namun, hal tersebut tidak terjadi pada pada varietas Granola. Penggunaan setek dengan 1 buku dan 2 buku tidak menghasilka pertumbuhan tanaman yang berbeda. Pada PKHT-6, setek 1 tanaman per polibag dengan penyemprotan paclobutrazol konsentrasi 15mg/L meningkatkan jumlah umbi dan bobot umbi per tanaman. Namun, jika konsentrasi ditingkatkan sampai 45mg/L, jumlah umbi dan bobot umbi per tanaman tidak berubah.
      URI
      http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/116358
      Collections
      • MT - Agriculture [4005]

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository
        

       

      Browse

      All of IPB RepositoryCollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

      My Account

      Login

      Application

      google store

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository