View Item 
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Agriculture
      • View Item
      •   IPB Repository
      • Dissertations and Theses
      • Master Theses
      • MT - Agriculture
      • View Item
      JavaScript is disabled for your browser. Some features of this site may not work without it.

      Potensi Fungi Lignoselulolitik Asal Perkebunan Kakao untuk Biodegradasi Limbah Organik Tanaman Kakao (Theobroma cacao)

      Thumbnail
      View/Open
      Cover (4.476Mb)
      Fullteks (3.701Mb)
      Lampiran (6.334Mb)
      Date
      2022
      Author
      Nirmalasari, Intan
      Santosa, Dwi Andreas
      Prastowo, Erwin
      Metadata
      Show full item record
      Abstract
      Perkebunan kakao dapat menyediakan sejumlah besar keanekaragaman hayati fungi dengan potensi tinggi sebagai agen biodekomposer bahan organik tanah. Limbah pangkasan dan kulit buah kakao merupakan salah satu permasalahan pada perkebunan kakao, namun sangat berpotensi dimanfaatkan sebagai pupuk organik untuk meningkatkan kesuburan tanah dan siklus hara tanaman kakao. Degradasi limbah pangkasan dan kulit buah kakao secara alami membutuhkan waktu yang lama, sehingga perlu ditambahkan inokulan mikroba menggunakan fungi lignoselulolitik. Oleh karena itu, karakterisasi fungi potensial penghasil enzim lignoselulase merupakan langkah awal untuk mendapatkan isolat fungi sebagai agen biodekomposer yang unggul. Penelitian ini bertujuan untuk mengisolasi, seleksi, identifikasi fungi lignoselulolitik dan pengujian kemampuan fungi dalam mendegradasi bahan organik dari perkebunan kakao. Penelitian ini dilaksanakan mulai bulan Juni 2021 sampai bulan Desember 2021. Penelitian di laksanakan di Laboratorium Proteksi Tanaman dan Laboratorium Tanah dan Air di Pusat Penelitian Kopi dan Kakao Indonesia Kabupaten Jember Jawa Timur. Kegiatan penelitian yang dilakukan di laboratorium dan di lapangan. Kegiatan di laboratorium meliputi isolasi sampel tanah dari 5 lokasi, seleksi fungi pada media padat dan uji aktivitas enzimatik, serta identifikasi morfologi fungi. Sedangkan kegiatan di lapangan meliputi pengambilan sampel pada 5 lokasi dengan pengamatan iklim mikro, dan percobaan biodegradasi limbah organik. Rancangan percobaan biodegradasi yang dilakukan di lapangan adalah Rancangan Acak Lengkap (RAL) satu faktor dengan 3 ulangan, yaitu 5 perlakuan inokulum fungi yang meliputi: Kontrol (T0), Isolat Komersial (T1), Isolat Fungi Konsorsium 1 (T2), Isolat Fungi Konsorsium 2 (T3) dan Isolat Fungi Konsorsium 3 (T4). Adapun komposisi bahan organik yang diperlakukan dengan inokulum fungi yaitu Kulit Buah Kakao, Pangkasan Kakao, Kotoran Sapi, Sekam Padi. Parameter yang diamati di laboratorium meliputi TPC fungi, indeks potensi lignolitik dan selulolitik pada cawan petri, uji aktivitas enzimatik, uji konsorsium fungi dan identifikasi morfologi isolat fungi terpilih. Sedangkan parameter yang diamati pada saat biodegradasi di lapangan meliputi parameter fisik dan kimia yang meliputi pH, C-organik, N-Total, C/N rasio, kadar abu, kadar lignin dan selulosa. Data kualitatif disajikan dalam bentuk foto, tabel dan grafik. Data kuantitatif dianalisis menggunakan perangkat lunak Microsoft Excel 2013 dan Analysis of Variance (ANOVA) dilakukan dengan taraf 5%. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat 5 isolat kandidat terpilih sebagai bioaktivator dalam mendegradasi limbah organik tanaman kakao yaitu CSF 10, CSF 4, CSF 24, CSF 25 dan CSF 26, diketahui bahwa kelima isolat termasuk filum Ascomycota. Pada percobaan biodegradasi, kombinasi perlakuan konsorsium 1 (T2) diketahui memiliki kandungan N yang lebih tinggi dan nilai C/N lebih rendah dari pada perlakuan konsorsium indigenous lainnya (T3 dan T4) dan perlakuan kontrol. Namun memiliki nilai yang hampir sama dengan perlakuan bioaktivator komersial (T2). Adapun kadar lignin dan selulosa, pada perlakuan konsorsium indigenous 3 (T4) memiliki kadar paling rendah dan kadar abu paling tinggi dari pada perlakuan lainnya
      URI
      http://repository.ipb.ac.id/handle/123456789/111817
      Collections
      • MT - Agriculture [4004]

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository
        

       

      Browse

      All of IPB RepositoryCollectionsBy Issue DateAuthorsTitlesSubjectsThis CollectionBy Issue DateAuthorsTitlesSubjects

      My Account

      Login

      Application

      google store

      Copyright © 2020 Library of IPB University
      All rights reserved
      Contact Us | Send Feedback
      Indonesia DSpace Group 
      IPB University Scientific Repository
      UIN Syarif Hidayatullah Institutional Repository
      Universitas Jember Digital Repository